​Iduladha 1445 H, Petrokimia Gresik Salurkan 120 Hewan Kurban | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

​Iduladha 1445 H, Petrokimia Gresik Salurkan 120 Hewan Kurban

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Syuhud
Senin, 17 Juni 2024 20:45 WIB

Dirut PG, Dwi Satriyo Annurogo (dua dari kiri) didampingi Komisaris PG, Iqbal Billy Wahid (Gus Billy) (paling kiri) dan DKU PG, Robby Setiabudi Madjid (paling kanan) saat penyerahan hewan kurban di Pondok Pesantren Tebuireng. Foto: Ist.

GRESIK, BANGSAONLINE.com - menyambut hari raya Iduladha 1445 H tahun 2024 dengan menyalurkan 120 hewan kurban untuk 12.120 penerima di sekitar perusahaan.

Penyaluran hewan kurban secara simbolis dilakukan oleh Direktur Utama , Dwi Satriyo Annurogo di Pondok Pesantren (Ponpes) Tebuireng Jombang, Jawa Timur.

Selanjutnya, ratusan hewan kurban diserahkan bergantian kepada penerima di area sekitar perusahaan.

Dwi Satriyo menyampaikan bahwa bantuan hewan kurban yang disalurkan kali ini senilai Rp1,02 miliar. Penyaluran hewan kurban ini merupakan bagian dari program tanggung jawab sosial dan lingkungan (TJSL) dan rutin dilaksanakan setiap tahunnya.

Ia lantas merinci hewan kurban tersebut. Yakni sapi sebanyak 22 ekor dan kambing 98 ekor. Hewan kurban tahun ini didistribusikan untuk wilayah Gresik, Surabaya, Lamongan, dan Jombang.

"Ratusan hewan kurban tersebut disalurkan kepada masyarakat di sekitar wilayah operasional perusahaan melalui panitia kurban yang ada di masjid, musala, pondok pesantren (ponpes), dan lembaga terkait. Berdasarkan kalkulasi kami, total lebih dari 12 ribu penerima manfaat dari hewan kurban ," ucap Dwi Satriyo, Minggu (17/6/2024).

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video