Dengar Aspirasi Masyarakat, Komisi A DPRD Tuban Dialog Bersama Warga Ring 1 PT SG | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Dengar Aspirasi Masyarakat, Komisi A DPRD Tuban Dialog Bersama Warga Ring 1 PT SG

Editor: Yudi Arianto
Wartawan: Gunawan Wihandono
Kamis, 05 April 2018 19:25 WIB

Anggota Komisi A Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Tuban melakukan kunjungan kerja (kunker) di Kecamatan Kerek, Kamis (5/4).

“Semakin banyak industri yang ada di Tuban, semakin banyak pula permasalahan yang timbul dimasyarakat, dan ini harus kita hadapi,” ucap politisi kelahiran Bojonegoro tersebut.

Sementara itu, Manager Bina Lingkungan PT. Semen Gresik Siswanto menjelaskan, dana CSR sebesar Rp 250 juta yang dikelola oleh FMK selama ini fokus untuk pemberdayaan masyarakat. Meskipun pihaknya tidak menampik jika dalam praktek dilapangan pembangunan infrastruktur dan beberapa hal masih belum sesuai harapan perusahaan. Sehingga untuk 2018 ini, pihaknya menggandeng konsultan untuk memaksimalkan program FMK tahun ini.

“Kami tetap berkomitmen akan menyelesaikan program FMK tahun ketiga ini (2018), dengan harapan pelaksanaannya akan lebih baik dari tahun sebelumnya. Untuk itu, kami menggandeng rekanan atau konsultan untuk memperoleh hasil yang maksimal,” ujarnya.

Demi mewujudkan upaya tersebut, pihaknya saat ini telah melakukan perekrutan pendampingan melalui Program Pemberdayaan Masyarakat Semen Gresik (P2M-SG) untuk mengawal program FMK tahun ini. (gun/ian) 

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video