Pastikan Distribusi Air ke Sawah Lancar, DPU-SDA Malang Perbaiki Saluran Irigasi | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Pastikan Distribusi Air ke Sawah Lancar, DPU-SDA Malang Perbaiki Saluran Irigasi

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Tuhu Priyono
Rabu, 08 Mei 2019 16:34 WIB

Plt Kepala DPU SDA Kabupaten Malang, Avicenna.

"Saya merasa terbantu dengan perbaikan saluran ini mas, karena selain sudah diperbaiki, juga sudah terpasang papan larangan membuang sampah di saluran irigasi. Semoga warga lainnya tidak akan membuang sampah ke saluran irigasi lagi," terang salah satu warga sekitar lokasi plengsengan saat ditemui awak media.

"Kami atas nama masyarakat di sini sangat berterima kasih dengan perbaikan dari pemerintah, karena dengan perbaikan dan pemasangan papan larangan membuang sampah di saluran air, diharapkan nantinya lingkungan Desa Jeru, Kecamatan Tumpang menjadi bersih dan nyaman," tambahnya.

Sementara Plt Kepala Dinas PU SDA Kabupaten Malang Avicenna mengatakan, perbaikan saluran irigasi tersebut merupakan upaya pihaknya untuk memastikan distribusi air terhadap lahan sawah di 33 kecamatan di Kabupaten Malang berjalan lancar. "Perbaikan dan pemasangan papan larangan membuang sampah dirasa perlu agar semua sawah bisa teraliri dengan air yang bersih," ungkapnya Rabu (8/5).

"Selain itu, peningkatan jaringan irigasi tersebut sangat dibutuhkan oleh para petani. Dan semua itu untuk membantu para petani guna meningkatkan produktivitas pertanian mereka dalam rangka menyukseskan program ketahanan pangan di tingkat nasional," imbuh dia. (thu/rev)

 

 Tag:   dpu sda malang

Berita Terkait

Bangsaonline Video