Ketua DPRD Gresik Sarankan Bongkar Batu Bara GJT Pindah ke JIIPE | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Ketua DPRD Gresik Sarankan Bongkar Batu Bara GJT Pindah ke JIIPE

Editor: Yudi Arianto
Wartawan: M Syuhud Almanfaluty
Rabu, 29 Januari 2020 22:28 WIB

Ketua DPRD Gresik Fandi Akmad Yani memfasilitasi pertemuan dengan warga Kemuteran, Kroman, Lumpur dengan pihak GJT dan instansi terkait. foto: SYUHUD/ BANGSAONLINE

GRESIK, BANGSAONLINE.com - DPRD Gresik kembali menggelar pertemuan dengan tiga Desa/Kelurahan Kemuteran, Kroman, dan Lumpur, Kecamatan Gresik bersama pihak PT. Gresik Jasa Tama (GJT) dan instansi terkait untuk menuntaskan penolakan bongkar muat batu bara di GJT. Pertemuan ini dilaksanakan di Ruang Paripurna DPRD setempat, Rabu (29/1).

Pertemuan dipimpin Ketua DPRD Gresik Fandi Akhmad Yani ini dihadiri puluhan perwakilan warga dari ratusan yang hadir ke DPRD Gresik. Juga hadir Kapolres AKBP Kusworo Wibowo, Dandim 0817 Letkol Budi Handoko, perwakilan pengusaha di pelabuhan, Dinas Penanaman Modal Perizinan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP), KSOP, PT. Pelindo III, dan Dinas Lingkungan Hidup (DLH).

Dalam pertemuan itu, Ketua DPRD memberikan kesempatan sejumlah perwakilan warga untuk mengeluarkan unek-unek mereka soal bongkar muat batu bara di GJT.

Salah satunya disampaikan Titik Parwati Hesti, yang mengaku tempat tinggalnya hanya sekitar 1 km dari lokasi GJT. "Saya punya anak kecil. Saya tak mengira ternyata yang masuk ke rongga tubuh anak yang tak bisa dicegah batu bara. Dan, itu sangat membahayakan kesehatan anak kami," katanya.

Sejak adanya GJT, Hesti mengaku setiap hari menyapu debu batu bara yang sangat mengganggu kesehatan. "Debu itu bisa penyebab penyakit paru-paru hitam. Kami ingin udara bersih. Saya ingin mengetuk hati bapak-bapak untuk melihat kondisi warga," imbuhnya.

Dia mengungkapkan, pernah menantang Kapolres Gresik AKBP Kusworo Wibowo untuk menunjukan bukti dampak dari batu bara terhadap kesehatan warga. "Dan, hal ini sudah saya buktikan," terangnya.

Untuk itu, Hesti meminta agar bongkar muat batu bara direlokasi ke tempat lain. "Kami mohon demi kesehatan warga, demi kesehatan anak-anak kami agar bongkar batu bara direlokasi. Sementara bongkar lain seperti log, pupuk, dan lain tetap di GJT," katanya.

1 2

 

 Tag:   dprd gresik

Berita Terkait

Bangsaonline Video