Bupati Kediri Hidupkan Seni Jaranan dari Mati Suri Akibat Pandemi | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Bupati Kediri Hidupkan Seni Jaranan dari Mati Suri Akibat Pandemi

Editor: Rohman
Wartawan: Muji Harjita
Senin, 22 November 2021 10:16 WIB

Bupati Kediri Hanindito Himawan Pramana bersama seniman jaranan usai pentas di Pendopo Panjalu Jayati, Minggu (21/11) malam. Foto: Ist.

"Nanti kita atur dulu karena teknis di lapangan saya yakin tidak semudah itu, bagaimana kita harus tetap mematuhi protokol kesehatan," imbuh , sapaan bupati yang juga putra Menseskab Pramono Anung itu.

Dijelaskannya, gelaran pentas tak lain sebagai wujud penghargaan pemerintah terhadap kesenian dan kebudayaan yang ada di Kabupaten Kediri. Kegiatan itu pun untuk mendukung kelestarian kesenian tradisional di Kabupaten Kediri yang berjumlah sekitar 470 grup.

"Sentuhan dari pemerintah kabupaten sangatlah ditunggu dan diharapkan," terangnya.

Sementarar Ketua Pasukan Jaranan dan Reog (Pasjar) Kabupaten Kediri Hari Pratondo mewakili pelaku seniman berterima kasih kepada bupati yang telah menghidupkan kembali seni . Sebab selama masa pandemi Covid-19, pelaku seni tradisional tak bisa pentas.

"Apresiasi beliau sangat luar biasa terhadap para seniman khususnya ini. Kami warga sangat berterima kasih dengan ," ucapnya bangga. (adv/kominfo)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video