Hasil Liga Champions Liverpool Vs Napoli: The Reds Sukses Bungkam Partenopei

Hasil Liga Champions Liverpool Vs Napoli: The Reds Sukses Bungkam Partenopei Pemain Liverpool Darwin Nunez merayakan gol kedua ke gawang Napoli (foto: liverpoolfc)

SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Liverpool yang bertindak sebagai tuan rumah berhasil memberikan kekalahan perdana Napoli musim ini dalam laga lanjutan Liga Champions matchday ke-6, Rabu (02/11/2022).

Skuad Jurgen Klopp berhasil meraih poin sempurna tiga angka setelah menghempaskan Partenopei 2-0 berkat gol Mohamed Salah (85'), dan Darwin Nunez (90+8').

Baca Juga: Setiap Orang Memiliki Kesempatan: Bertaruh pada Tim Favorit Liga Primer dengan 1xBet!

Sejak wasit meniup peluit babak pertama dibunyikan, kedua tim langsung tancap gas melakukan serangan demi mencuri gol cepat. Memasuki menit ke-5, Liverpool langsung mendapatkan peluang pertama melalui Curtis Jones. Namun sayang, sepakan keras yang dilakukan pemain berkebangsaan Inggris ini masih melenceng tipis dari gawang Napoli yang dijaga oleh Alex Meret.

Napoli bukannya tanpa peluang, sepakan keras Tanguy Ndombele di menit ke-29 berhasil diselamatkan dengan gemilang kiper Alisson Becker. Liverpool masih aman dari kebobolan.

Serangan demi serangan terus dilakukan oleh kedua tim sepanjang babak pertama berjalan. Peluang yang diciptakan Liverpool maupun Napoli masih sama-sama belum bisa mengubah kedudukan skor. Hingga memasuki turun minum tidak ada gol yang tercipta. Skor 0-0 bagi kedua kesebelasan.

Baca Juga: Klasemen Liga Inggris 2023-2024 hingga Pekan ke-8: City Melorot, Sheffield Juru kunci

Memasuki babak kedua, Virgil van Dijk dan kolega tampak jauh mendominasi jalannya pertandingan dengan langsung menyerang lini pertahanan Napoli.

Peluang diciptakan Liverpool pada menit ke-51, Roberto Firmino berusaha menusuk pertahanan Napoli dengan mencoba mengirimkan umpan ke dalam kotak penalti. Namun sayang, bola tersebut masih mampu diantisipasi dengan baik oleh bek Napoli dan membuat The Reds belum bisa membuka keunggulan.

Pada menit ke-54, Napoli berhasil menyarangkan bola ke gawang Liverpool. Sayangnya, wasit menganulir gol tersebut setelah pemain Napoli offside terlebih dahulu sebelum gol tercipta.

Baca Juga: Klasemen Premier League 2023-2024 Awal Pekan ke-7: Brighton Panaskan Persaingan Papan Atas

Liverpool akhirnya bisa mencetak gol pada menit ke-85.Kecerdikan Mohamed salah memanfaatkan bola rebound membuat Alex Meret memungut bola dari gawangnya. Skor berubah 1-0 untuk Liverpool.

Jelang pertandingan berakhir, publik Anfield bergemuruh setelah Darwin Nunez yang masuk sebagai pemain pengganti berhasil mengunci kemenangan lewat golnya di menit ke-90+8, sekaligus menutup jalannya pertandingan. Meskipun meraih kemenangan dalam laga ini, The Reds harus puas menempati peringkat kedua karena kalah selisih gol dengan Napoli.

Susunan Pemain Liverpool Vs Napoli

Baca Juga: Hasil Liga Inggris Liverpool vs Aston Villa: The Reds Menang 3-0

Liverpool (4-3-3): Alisson Becker; Alexander-Arnold, Konate, Virgil van Dijk, Kostas Tsimikas; Milner, Fabinho, Thiago Alcantara; Mohamed Salah, Roberto Firmino, Curtis Jones.

Pelatih: Jurgen Klopp.

Napoli (4-3-3): Alex Meret; Mathias Oliveira, Kim Min-Jae, Leo Ostigard, Giovanni Di Lorenzo; Tanguy Ndombele, Lobotka, Zambo Anguissa; Kvaratskhelia, Victor Osimhen, Matteo Politano.

Baca Juga: Tampil Kurang Maksimal Tahun Lalu, 5 Pemain Liverpool ini Perlu Buktikan Diri di Pramusim 2023

Pelatih: Luciano Spalletti. (git).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO