Prediksi Derbi Suramadu Madura United vs Persebaya Surabaya

Prediksi Derbi Suramadu Madura United vs Persebaya Surabaya

SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Persebaya Surabaya bakal melakoni pertandingan tandang ke markas Madura United di Stadion Gelora Bangkalan, Minggu (17/9).

Laga bertajuk bertajuk Derbi Suramadu ini menjadi partai utama pada lanjutan 2023 2024 pekan ke-12.

Baca Juga: Arema FC Vs Persija di Stadion Soepriadi Kota Blitar: Macan Kemayoran Tekuk Singo Edan 2-1

Madura United yang bertindak tuan rumah pastinya tak ingin malu di hadapan puluhan ribu suporternya.

Terlebih, Laskar Sape Kerrab memuncaki daftar klasemen sementara dengan koleksi 23 poin.

Pada laga terakhir, anak asuh MaurĂ­cio Souza menang dengan skor meyakinkan 3-1 atas Persita Tangerang di Indomilk Arena Stadium. Sempat kecolongan lebih dulu melalui gol Christian Rontini, Madura United sukses meraih poin sempurna berkat tiga gol yang dihasilkan masing-masing oleh penalti Lulinha, gol bunuh diri Rontini, dan Junior Brandao.

Baca Juga: Dua Kali Berkandang di Stadion Soepriadi Kota Blitar, Arema FC Belum Raih Kemenangan

Di kubu lain, Persebaya Surabaya sendiri juga sedang dalam performa terbaik usai mengemas 4 kemenangan dan sekali imbang dalam 5 laga terakhir.

Sebelum terpotong jeda internasional, Bajol Ijo sukses mengamankan tiga poin usai menang tipis 2-1 atas Borneo FC di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT).

Capaian ini membuat posisi Bruno Moreira Soares dan kolega mulai merangsek di klasemen BRI 2023-2024. Tim kebanggaan Bonek Mania kini bertengger di urutan ke-8 dengan raihan 18 poin.

Baca Juga: Laga Kandang Kedua Arema FC di Stadion Soepriadi Dijaga 671 Personel Gabungan

Susunan Pemain

Persebaya Surabaya (4-3-3): Andhika Ramadhani; Arief Catur, Dusan Stevanovic, Kadek Raditya Maheswara, Reva Adi; Song Ui-young, Andre Oktaviansyah, Ze Valente; Yamamoto, Bruno Moreira Soares, Paulo Victor

Madura United (4-3-3): Wawan Hendrawan; Koko Ari, Cleberson, Fachruddin Wahyudi Aryanto, Novan Setya; Francisco Rivera, Hugo Gomes, Lulinha; Jacob Mahler, Salim Tuharea, Jose Brandao. (git)

Baca Juga: Arema FC VS Dewa United di Stadion Supriyadi Kota Blitar, Polisi Terjunkan 816 Personil

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO