Hari Ke 6, PDIP Batu Catat 4 Nama Sudah Daftarkan Diri dalam Pilkada 2024

Hari Ke 6, PDIP Batu Catat 4 Nama Sudah Daftarkan Diri dalam Pilkada 2024 Anggota Tim 9 Panitia Pendaftaran Bakal Calon Wali Kota Batu, Amirah Ghaida Dayanara.

BATU, BANGSAONLINE.com - Dewan Perwakilan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kota Batu menyebut sudah ada empat orang yang mendaftarkan diri sebagai Bakal Calon (Balon) , yaitu Punjul Santoso, Bambang Ideal, Suwito, dan Asaf.

Anggota Tim 9 Panitia Pendaftaran Bakal Calon , Amirah Ghaida Dayanara mengatakan, keempat orang ini, merupakan kader partai. Punjul Santoso, adalah Ketua DPC PDIP dan mantan Wakil .

Baca Juga: Bawaslu Kabupaten Pasuruan Rekom Pemecatan 2 Sekretariat PPS Pendukung Paslon 02

Kemudian, Bambang adalah mantan Hakim, Suwito adalah seorang pengacara, dan Asaf adalah Ketua PAC PDIP Junrejo.

"Keempat orang tersebut maju di adalah kader partai yang mendaftar sebagai bakal calon . Mereka memiliki latar belakang yang beragam namun solid sebagai bagian dari PDIP," ujar Amirah, Kamis (2/5/2024).

Anggota DPRD Kota Batu dari Fraksi PDIP ini mengatakan, jadwal pendaftaran Balon dimulai 27 April hingga 6 Mei 2024, dan pengembalian formulir, dimulai 27 April hingga 25 Mei 2024.

Baca Juga: Wujudkan Kondusivitas Jelang Pilkada 2024, KKD Jatim Gelar FGD Pengamanan Ruang Digital

"Namun hingga saat ini belum ada satupun yang mengembalikan formulir atau menyerahkan berkas kelengkapan, karena mereka ini butuh waktu untuk melengkapi persyaratan," jelasnya

Amirah juga menyampaikan, persyaratan yang dilampirkan dalam pendaftaran sebagai bakal calon wali kota diantaranya, Foto 3x4, 4x6, fotokopi KTP, KTA PDIP, fotokopi ijazah terakhir minimal SMA. (adi/rif)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Pasangan Edi Hadiyanto Daftar Bacakada Situbondo ke PPP':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO