Kiai Asep: Pengarang Lagu “Guru Pahlawan Tanpa Tanda Jasa” Kecewa Lihat Realitas Guru

Kiai Asep: Pengarang Lagu “Guru Pahlawan Tanpa Tanda Jasa” Kecewa Lihat Realitas Guru Dr KH Asep Saifuddin Chalim, MA, saat menyampaikan pidato pada Pelantikan dan Raker Pengurus Cabang (PC) Pergunu Bangkalan Madura, Rabu (28/3/2018). foto: MA/bangsaonline.com

BANGKALAN, BANGSAONLINE.com - Ternyata pada akhir hayat Sartono, pengarang lagu “Guru Pahlawan Tanpa Jasa” kecewa dan ngenes menyaksikan realitas guru.

Hal itu diungkapkan Ketua Umum Persatuan Guru Nahdlatul Ulama (Pergunu) Dr KH Asep Saaifuddin Chalim, MA saat menyampaikan pidato pada pelantikan dan rapat kerja Pergunu Kabupaten Bangkalan Madura Jawa Timur, Rabu (28/3/2018).

Baca Juga: Di SMA Award 2024, Pj Gubernur Jatim Minta Konsisten Berprestasi Tingkat Nasional dan Internasional

”Karena banyak guru tak peduli pada muridnya. Yang penting mengajar tanpa punya komitmen untuk mendidik anak sehingga muridnya jadi pintar. Padahal seorang guru harus menganggap murid itu sebagai anaknya sendiri,” kata Kiai Asep Saifuddin Chalim di depan para guru yang memadati Aula Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Bangkalan.

Ia bahkan mengibaratkan lembaga seperti rumah sakit. Artinya banyak pasien yang terlantar karena para dokternya tak peduli. ”Kalau bukan VIP, pasien tak langsung ditangani,” kata Kiai Asep prihatin.

Karena itu, ia minta agar para guru yang tergabung dalam Pergunu punya dedikasi tinggi untuk mengajar dan mendidik murid-muridnya. ”Jadi sebelum semua muridnya mengerti, guru gak boleh berhenti mengajar. Begitu juga murid, jangan berhenti bertanya sebelum mengerti pelajarannya,” katanya.

Baca Juga: Tingkatkan Literasi Siswa, Khofifah Dorong Inovasi Digital di Perpustakaan

Prinsip dan komitmen inilah yang dipegang Kiai Asep dalam mengembangkan pesantren yang diasuhnya, yakni Pondok Pesantren Amanatul Ummah Surabaya dan Pacet Mojokerto Jawa Timur. Sehingga pesantren yang kini memiliki 10.000 santri ini mendapat predikat sebagai lembaga terbaik seluruh Indonesia.

Acara pelantikan dan raker Pergunu ini selain dihadiri Kiai Asep juga Ketua PCNU Bangkalan KH Makki Nashir dan para pengurus Badan Otonom (Banom) NU lainnya. Pengurusn Pergunu Kabupaten Bangkalan yang dilantik Ketua PW Pergunu Jatim Sururi ini baru didirikan tahun ini. (MA)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO