Dahlan: Dunia Berputar, Tak Tergantung Presiden dan Menteri

Dahlan: Dunia Berputar, Tak Tergantung Presiden dan Menteri Dahlan Iskan. foto: maxmanroe.com

JAKARTA(BangsaOnline) Cover majalah Time memuat tampilan sosok wajah Joko Widodo () dengan memuat tulisan A New Hope. Hal ini berbeda dengan mantan Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) -ikut-andil-dalam-keberhasilan-pertamina">Dahlan Iskan.

Ia menyatakan tidak memiliki harapan untuk pemerintah baru yang dipimpin Presiden Joko Widodo () dan Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK).

Baca Juga: Dukung Swasembada Pangan, Menteri ATR/BPN: Butuh Tata Kelola Pertanahan yang Baik

"Tidak ingin apa-apa. Karena dunia ini terus berputar seperti roda kendaraan. Tidak peduli presidennya siapa, menterinya siapa," kata Dahlan, di Jakarta, Senin (20/10/2014).

Dahlan menambahkan, dirinya tidak ingin bergantung kepada siapapun, termasuk pemimpin karena dunia akan terus berputar.

"Dunia itu terus berputar, jadi tidak usah terlalu bergantung kepada orang," tutur Dahlan.

Baca Juga: Dituding Murtad, Dahlan Iskan Jawab dengan Shalat

Dahlan mengungkapkan, pemerintah baru yang dipimpin oleh Presiden Joko Widodo dan pemerintah lama yang telah dipimpin oleh mantan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono memiliki tantangan yang sama dalam memajukan negara.

"Sama saja, (pemerintah) baru lama, sama aja, tantangannya kan itu-itu juga, jadi ya sama aja," ungkapnya.

-usai-pensiun-dari-menteri-bumn">Dahlan Iskan mengaku tidak memiliki kesan saat menjabat sebagai orang nomor satu di Kementerian BUMN. Pasca lengser dari jabatannya, ia akan menetap di kampung halamannya Surabaya. "Pulang kampung. Ke kota Surabaya di kampung Ketintang," pungkasnya. (Pew/Ahm)

Baca Juga: Aneh, Baca Syahadat 9 Kali Sehari Semalam, Dahlan Iskan Masih Dituding Murtad

Sumber: liputan6.com

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Presiden Jokowi Unboxing Sirkuit Mandalika, Ini Motor yang Dipakai':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO