MOJOKERTO, BANGSAONLINE.com - Guna mengantisipasi lonjakan harga kebutuhan bahan pokok menjelang Natal dan Tahun Baru 2022, Disperindag Kabupaten Mojokerto menggelar pasar murah dan produk IKM di berbagai titik. Salah satu operasi pasar murah itu digelar di pusat oleh-oleh Jotangan Mojosari, Jumat (17/12).
Kegiatan dibuka langsung Bupati Mojokerto dr. Ikfina Fahmawati. Pasar murah yang menjual kebutuhan pokok dan produk IKM itu pun diserbu masyarakat setempat. Program kerja bareng Pemkab Mojokerto dan Bank Jatim itu menyediakan sejumlah kebutuhan pokok dalam satu paket yang dijual dengan harga murah. Selain itu juga dijual pula produk produk IKM yang ada di seluruh Kabupaten Mokokerto.
Baca Juga: Jelang Nataru 2025, Diskopumdag Tuban Monitoring Bahan Pokok di Pasar Tradisional
Nisa, salah satu warga setempat mengaku sangat senang dengan adanya pasar murah yang menjual sembako dan produk IKM. Dia bersama tetangga lainnya sangat antusias memborong minyak goreng dan gula. Dikarenakan, harga-harga yang ditawarkan dalam pasar murah itu di bawah harga pasar maupun toko.
"Lumayan, mas, bisa ngirit. Harga sembako dan produk IKM (di pasar murah) itu murah-murah. Kebetulan saya membeli minyak goreng dan gula pasir. Tetanggaku juga memborong barang yang sama. Sekaligus, untuk persiapan menjelang perayaan natal dan menyongsong tahun baru," kata Nisa.
H. Iwan Abdillah, Kepala Disperindag Mojokerto menyampaikan, kegiatan pasar murah itu untuk antisipasi harga barang di pasaran yang saat ini mulai mengalami kenaikan.
Baca Juga: Pjs Bupati Trenggalek Tinjau Gudang Bulog
"Tujuan diadakannya pasar murah di setiap jelang nataru ini adalah untuk meringankan beban masyarakat yang akan menyambut nataru. Kegiatan seperti ini rutin di gelar oleh disperindag, kebetulan bebarengan dalam menyambut nataru," jelas Iwan.
Setelah menggelar pasar murah di tempat oleh oleh di Jotangan, disperindag juga menggelar pasar murah di pasar rakyat Towulan, Lespadangan, dan Tangunan. (ris/ns)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News