Masuki Tahap Kedua Penyusunan KLHS RPJMD 2025-2029, Pemkot Kediri Lakukan ini | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Masuki Tahap Kedua Penyusunan KLHS RPJMD 2025-2029, Pemkot Kediri Lakukan ini

Editor: M. Aulia Rahman
Wartawan: Muji Harjita
Jumat, 21 Juni 2024 20:16 WIB

Salah satu narasumber saat menyampaikan paparan di Ruang Joyoboyo, Balai Kota Kediri. Foto: Ist

“Dengan begitu, dokumen KLHS RPJMD Kota Kediri dapat memberikan jaminan atas rencana pembangunan daerah yang berkelanjutan dan berwawasan lingkungan,” kata Imam.

Ia menyebut, DLHKP Kota Kediri juga berharap setiap pemangku kepentingan dapat memberikan data dan masukan yang dibutuhkan oleh tim ahli.

“Data ini nanti untuk merumuskan KLHS yang berkualitas serta mampu mengakomodir seluruh kepentingan masyarakat, tentunya dengan tetap memperhatikan indikator tujuan pengembangan yang berkelanjutan,” ucapnya.

Dalam kegiatan ini, hadir Desy Gigih Pratiwi yang bertindak selaku narasumber dan validator dari Dinas Lingkungan Hidup Jawa Timur, serta tim ahli dari Universitas Gajah Mada Yogyakarta. Sementara para peserta yang datang merupakan Tim Pokja KLHS RPJMD Kota Kediri. (uji/mar)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video