ITS Jadi Tuan Rumah Cabor Indoor Handball di ASEAN University Games 2024 | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

ITS Jadi Tuan Rumah Cabor Indoor Handball di ASEAN University Games 2024

Editor: M. Aulia Rahman
Wartawan: Mohammad Sulthon Neagara
Kamis, 27 Juni 2024 20:41 WIB

Foto bersama antara Ketua Umum PB ABTI bersama Rektor ITS Surabaya beserta pengurus dan panitia lokal ASEAN University Games 2024.

SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Sebagai tuan rumah cabang olahraga (cabor) indoor handball kategori putra University Games (AUG) ke-21, mengadakan Welcome Party untuk menyambut para peserta pada Rabu (26/6/2024) malam. Agenda tersebut sekaligus sebagai pembukaan secara resmi pertandingan AUG ke-21 cabor indoor handball di .

Rektor , Bambang Pramujati, megatakan bahwa pihaknya senang menyambut para atlet handball peserta AUG ini. Ia pun berterima kasih kepada pemerintah dan Asosiasi Bola Tangan Indonesia (ABTI) yang telah memberi kesempatan menjadi tuan rumah dari kompetisi yang bergengsi ini, apalagi ini merupakan kali pertama cabor handball dipertandingkan di AUG.

Menurut dia, pertandingan yang akan berlangsung selama 4 hari di kampus ini tidak hanya sekedar ajang berkompetisi. Akan tetapi, pertandingan ini juga dapat menjadi sarana dalam memperkuat persahabatan, pertukaran budaya, hingga memperkuat persatuan antaruniversitas di lingkup .

Oleh karena itu, Bambang turut mengajak para peserta yang berasal dari Indonesia, Malaysia, dan Singapura untuk turut menikmati keindahan Kota Surabaya. Ia mengatakan, “Jangan lupa luangkan waktu untuk explore Surabaya dan bisa juga berkunjung melihat sunrise di Gunung Bromo.”

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video