Perumdam dan Hippam Kaji Usulan Pembatasan Izin Sumur Bor di Kota Batu | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Perumdam dan Hippam Kaji Usulan Pembatasan Izin Sumur Bor di Kota Batu

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Agus Salimullah
Jumat, 02 Oktober 2020 16:03 WIB

Edi Sunaedi, Direktur Utama Perumdam Among Tirto.

"Berkurangnya debit ini bisa karena dua faktor, baik karena musim kemarau dan banyaknya sumur bor di Kota Batu," ungkap Edi Sunaedi didampingi Khoirul Anam, Kasi Teknik Perumdam Among Tirto.

Sementara itu, kondisi sumber lainnya masih aman. Antara lain Sumber Torongbelok di Dusun Tambuh Songgokerto 16 liter per detik, Sumber Gemulo Dusun Bulukerto Desa Punten 55 liter per detik, Sumber Banyuning Dusun Banyuning Desa Punten 148 liter per detik, dan Sumber Ngesong Dusun Payan Desa Punten 74,90 liter per detik.

Menurutnya, saat ini Perumdam Among Tirto telah bersinergi dengan Hippam yang ada di Kota Batu terkait bagaimana upaya menyelamatkan sumber air di Kota Batu maupun bagaimana meningkatkan kualitas air sehingga layak konsumsi.

"Kami sudah bersepakat dengan pengurus Hippam bagaimana produk yang kita kelola harus memperhatikan empat hal, yaitu menyangkut kualitas air, kuantitas air, kontinuitas air, dan keberlanjutannya. Itu sebabnya kami sepakat bersama untuk menyelamatkan sumber mata air di Kota Batu," pungkasnya. (asa/rev)

 

 Tag:   pdam batu

Berita Terkait

Bangsaonline Video