Meriahkan HUT Ke-78 RI, Warga Karanggayam Sidoarjo Gelar Lomba Air dan Edukasi Peduli Lingkungan

Meriahkan HUT Ke-78 RI, Warga Karanggayam Sidoarjo Gelar Lomba Air dan Edukasi Peduli Lingkungan Warga Dusun Karanggayam, Kelurahan Pucang antusias ikuti lomba gepuk bantal diatas Kali Pucang.

Ketua Karang Taruna Karanggayam, Niko Bramantyo mengatakan, kegiatan ini merupakan bagian dari edukasi untuk lebih peduli terhadap lingkungan.

Pria bertato yang akrab disapa Komik ini berharap, sungai bisa lebih bersih dan bebas dari sampah air. Sehingga, bisa dimanfaatkan untuk kegiatan apa saja.

Namun sebaliknya, lanjutnya, jika warganya tidak peduli terhadap lingkungan, maka bisa membawa bencana, seperti banjir.

“Kalau kali pucang ini bersih, tidak ada sampah, bisa dibuat kegiatan apa saja,” bebernya.

Sayangnya, disaat warga disana sudah peduli terhadap lingkungan, namun masih ada kiriman dari hulu sungai.

Ia berharap, masyarakat untuk saling peduli atas lingkungan masing-masing.

“Kami (Karang Taruna) di sini, selain untuk kegiatan rakyat tahunan, kami bakal membuat budidaya keramba ikan di kali pucang ini,” pungkasnya. (cat/sis).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO