UN di Jombang Dihebohkan Beredarnya Kunci Jawaban

UN di Jombang Dihebohkan Beredarnya Kunci Jawaban Petugas Dewan Pendidikan menunjukkan lembaran fotocopy yang diduga sebagai kunci jawaban soal UN SMP. foto: rony suhartomo/ BANGSAONLINE

"Tulisannya kecil-kecil. Saya tidak sempat membaca karena tulisannya terlalu kecil. Yang pasti memang ada banyak pelajar yang foto copy di sini," ujar Wuliyati.

Berdasarkan pengamatan wartawan, kunci jawaban yang tersebar itu terdiri dari dua lembar kertas. Di atas kertas tersebut terdapat kolom-kolom yang berisi huruf dengan jumlah delapan paket kolom. Di atasnya tertulis jelas mata pelajaran matematika.

Kepala SMP Negeri 4 Jombang Kuncorowati terkejut ketika dikonfirmasi tentang beredarkan kunci jawaban UN. Dirinya bersikeras bahwa pihak sekolah tidak pernah memberikan kunci jawaban kepada anak didiknya.

"Kami hanya memberikan murid rasa percaya diri dan kejujuran. Selain itu juga meminta mereka rajin belajar. Kalau ada kunci jawaban beredar, kami tidak tahu," pungkas Kuncorowati.

Terpisah, Dewan Pendidikan Jombang Afairur Ramadlan mengaku pihaknya akan melakukan penelusuran. Selain itu juga meminta Dinas Pendidikan (Disdik) untuk mengusut tuntas permasalahan tersebut.

"Kami sudah melakukan penelusuran terkait beredarnya kunci jawaban tersebut memang benar adanya. Selanjutnya, kita akan melakukan kordinasi sebagai tindak lanjut atas persoalan itu. Pastinya, kasus ini harus diusut tuntas," ujar Afairur Ramadlon. (ony/dio/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO