Warga Curahmalang Jombang Bakar Mobil Diduga Milik Komplotan Pencuri Sapi

Warga Curahmalang Jombang Bakar Mobil Diduga Milik Komplotan Pencuri Sapi Kondisi mobil yang diduga milik maling hewan setelah dibakar warga. foto: ROMZA/ BANGSAONLINE

JOMBANG, BANGSAONLINE.com - Mobil jenis Isuzu Panther nopol W-1672-AJ diduga milik komplotan pencuri hewan dibakar sejumlah warga di Dusun Wonokoyo, Desa Curahmalang, Kecamatan Sumobito, Kabupaten Jombang, Senin (16/1). Hal itu dilakukan setelah warga memergoki mobil tersebut menyatroni kandang sapi milik Khoiri (39).

Sebelum pembakaran mobil, sekira pukul 03.00 WIB, Khoiri mendapati lima pelaku sedang berada di kandang sapi miliknya. Kawanan pencuri itu kedapatan hendak membawa dua ekor sapi miliknya.

"Saya kaget dan langsung meneriaki mereka maling dan menghampiri mereka," kata Khoiri kepada petugas saat dimintai keterangan di Mapolsek Sumobito, Senin (16/1).

Tak pelak, pelaku yang mendengar teriakan Khoiri kaget. Seketika itu beberapa pelaku berusaha untuk membungkam Khoiri. Perkelahian di antara mereka pun terjadi. Khoiri dengan gagah berani melawan dua orang pencuri yang berusaha untuk menghajarnya.

"Sempat berkelahi, tapi karena jumlah mereka lebih banyak saya kemudian lari dan meminta pertolongan kepada warga," bebernya.

Praktis tetangga yang mendengar teriakan Khoiri berbondong-bondong datang. Warga pun lantas mengejar para pelaku. Sementara pelaku lari tunggang-langgang saat mengetahui kedatangan warga.

Pengejaran terhadap pelaku sia-sia. Namun demikian, warga menemukan sebuah mobil Isuzu Panther yang terparkir 2 kilometer dari lokasi kejadian, yakni di Desa Seketi, Kecamatan Mojoagung. Warga yang kesal dengan ulah para pelaku itu lantas merusak dan membakar mobil tersebut.

Selain itu, warga juga menemukan dua ekor sapi milik Khoiri yang belum sempat dibawa kabur oleh kawanan pencuri itu. Selanjutnya, kasus pencurian tersebut dilaporkan warga ke Mapolsek Sumobito.

"Saat ini kami masih melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP). Kami juga tengah meminta keterangan dari korban dan memburu para pelakunya," ungkap Kabag Humas Polres Jombang, Iptu Subadar. (rom/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO