Bangunan Sudah Tua, Pasar Wage Tulungagung Bakal Direvitalisasi

Bangunan Sudah Tua, Pasar Wage Tulungagung Bakal Direvitalisasi SUDAH TUA – Pasar Wage Tulungagung yang bakal direvitalisasi tahun ini. foto diambil Kamis (8/1/2015). foto: ferry wahyudi/BangsaOnline

TULUNGAGUNG (BangsaOnline) – Pemkab Tulungagung bakal merevitalisasi Pasar Wage Tulungagung pada tahun 2015 ini. Untuk kepentingan tersebut, pemkab berencana mengalokasikan dana sekitar Rp 20 miliar.

Kepala Dinas Pendapatan (Dispenda) Kabupaten Tulungagung Eko Sugiono melalui Kepala Bidang Pengawasan Pasar Wahyudi menjelaskan, revitalisasi Pasar Wage Tulungagung direncanakanberlantai dua. “Namun rencana ini masih menunggu koordinasi dengan tim Revitalisasi Pasar Wage, yakni Bappeda, BPKAD, PU dan Dinas Pendapatan,” cetus Wahyudi, Kamis (8/1/2015).

Menurut Wahyudi, rencana merevitalisasi Pasar Wage itu salah satunya karena kondisi bangunan pasar tersebut yang sudah berusia tua. Katanya rencana revitalisasi dikonsep dua lantai dengan alokasi anggaran sekitar Rp 20 miliar yang bersumber dari dana APBD Tahun 2015. “Perkiraan anggaran disiapkan oleh pihak pemkab sebesar Rp 20.000.000.000 bersumber dari APBD Kabupaten Tulungagung tahun anggaran 2015,” tandasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO