BNNK Sumenep Kekurangan Personel | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

BNNK Sumenep Kekurangan Personel

Sabtu, 26 Maret 2016 23:53 WIB

Kepala BNNK Sumenep, Bambang Sutrisno. foto: rahmatullah/ BANGSAONLINE

Dalam melakukan pencegahan itu, lanjut Bambang, BNNK sering melakukan sosialisasi kepada masyarakat. Yang paling getol dilakukan sosialisasi adalah kalangan pelajar dan pesantren. Hal itu didasarkan pada pertimbangan bahwa kalangan pelajar masih rentan menjadi korban peredaran narkoba, karena kondisi psikis labil yang memudahkan pengedar gampang memengaruhi.

Selain itu, masyarakat umum juga menjadi sasaran sosialisasi. Tidak hanya kaum laki-laki, kaum perempuan juga diberi pemahaman tentang bahaya narkoba. Dengan sosialisasi yang dilakukan, Bambang berharap agar peredaran narkoba terus bisa ditekan.

“Kesadaran ini harus ditumbuhkembangkan,” paparnya.

Dia berharap peran serta semua kalangan dalam memerangi peredaran narkoba. Jika ada gelagat yang mengarah pada transaksi narkoba, diharapkan langsung melapor pada petugas terdekat. (mat/rev)

 

 Tag:   BNN Sumenep

Berita Terkait

Bangsaonline Video