Jalankan Prokes Ketat, Lapas Narkotika Kelas IIA Pamekasan Terima 50 Napi Pindahan dari Malang | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Jalankan Prokes Ketat, Lapas Narkotika Kelas IIA Pamekasan Terima 50 Napi Pindahan dari Malang

Editor: Nizar Rosyidi
Wartawan: Yeyen
Kamis, 03 Juni 2021 17:19 WIB

Sebanyak 50 narapidana dari Lapas Kelas I Malang saat tiba di Lapas Narkotika Kelas llA Pamekasan. (foto: ist)

"Proses penerimaan kami lakukan dengan pemeriksaan yang cukup ketat dimulai dari pemeriksaan menggunakan body scanner, penggeledahan badan narapidana oleh petugas agar tidak adanya barang terlarang yang masuk di lingkungan kami," tuturnya.

Selanjutnya, setelah puluhan napi ini dinyatakan aman akan dilanjutkan melakukan registrasi dipimpin langsung oleh Kepala Subseksi Registrasi Hendra Dwi. Kemudian dilakukan pengecekan kesehatan dan dilakukan rapid test untuk deteksi dini penyebaran Covid-19 sebelum masuk ke blok hunian.

"Tujuan dilakukannya pengecekan kesehatan ini agar kami mengetahui apakah narapidana yang kami terima dalam keadaan sehat atau sakit dan untuk mencegah penyebaran Covid-19 di lingkungan Lapas Narkotika Kelas IIA Pamekasan," pungkasnya.

Sementara itu, Kepala Kesatuan Pengamanan Lembaga Pemasyarakatan (KPLP) Basuki menambahkan, setelah melalui prokes ke-50 narapidana tersebut akan diisolasi dalam blok isolasi selama 14 hari ke depan.

"Seluruh napi dari Lapas Kelas 1 Malang akan diisolasi selama 14 hari," jelas Basuki. (yen/zar)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video