
GRESIK, BANGSAONLINE.com - Polres Gresik terus membantu pemerintah mempercepat capaian vaksinasi dosis satu, dua, dan tiga (booster). Korps Bhayangkara yang dipimpin AKBP Mochamad Nur Azis itu menggelar vaksinasi di Balai Desa Pongangan, Kecamatan Manyar, Rabu (13/4/2022) malam.
"Polres Gresik bersinergi dengan dinas kesehatan akan terus memberikan vaksin Covid-19 dosis pertama, kedua, dan ketiga kepada masyarakat," kata Azis didampingi Kapolsek Manyar, AKP Windu Priyo Prayitno.
Baca Juga: Rugi Miliaran Rupiah, Warga Surabaya Barat Laporkan Notaris Atas Dugaan Perubahan Akta Perjanjian
Ia menambahkan, giat serupa bakal terus dilakukan di desa-desa selama bulan suci Ramadan usai salat Tarawih.
"Kami imbau masyarakat untuk segera melengkapi dosis vaksin Covid-19. Bagi yang belum, bisa mendatangi puskesmas setempat atau gerai vaksin di balai desa usai Tarawih," tuturnya.
Agenda tersebut langsung diserbu ratusan warga yang ingin mendapatkan dosis ke-3 sebelum Hari Raya Idul Fitri 1443 H. Maulidatul Izzah (32), ibu dengan dua orang anak ini mengaku bersyukur bisa mudik lebaran tahun ini ke Bojonegoro karena telah melengkapi vaksinasi Covid-19.
Baca Juga: Polres Gresik Bekuk Pelaku Kekerasan Terhadap Anak yang Mengakibatkan Korban Tewas
"Alhamdulillah akhirnya lebaran nanti bisa mudik ke Bojonegoro bertemu keluarga di desa," kata Izzah.
Sementara itu, Kepala UPT Puskesmas Manyar, Ovaldo Kurniawan, menyebut giat ini dilakukan sebagai langkah untuk percepatan vaksinasi Covid-19.
"Khususnya untuk lansia dosis dua agar bisa mencapai target 60 persen sebelum Hari Raya Idul Fitri 1443 Hijriah. Untuk sasaran malam ini ada 200 orang," katanya. (hud/mar)
Baca Juga: YKB Jatim Kunjungi SLB Kemala Bhayangkari 2 Gresik
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News