Peringati Hari Jamu Nasional, Puskesmas Alun-Alun Gresik Kenalkan Aneka Tanaman Herbal di SD YIMI

Peringati Hari Jamu Nasional, Puskesmas Alun-Alun Gresik Kenalkan Aneka Tanaman Herbal di SD YIMI Petugas dari Puskesmas Alun-Alun Gresik saat mengenalkan siswa SD YIMI macam-macam tanaman herbal. Foto: SYUHUD/BANGSAONLINE

GRESIK, BANGSAONLINE.com - Sejumlah pegawai Gresik mendatangi , Jumat (27/5/2022). Kedatangan mereka untuk mengenalkan berbagai aneka tanaman herbal kepada sekolah yang terletak di Kecamatan Gresik itu dalam rangka memperingati Hari Jamu Nasional.

Bertempat di Aula , petugas puskesmas dengan telaten mengenalkan satu persatu nama tanaman herbal untuk bahan jamu. Mereka juga dijelaskan manfaat meminum jamu tradisional dari tanaman herbal.

Baca Juga: Wabup Gresik Isi Seminar Pendidikan di SD YIMI

Para siswa SD diperkenalkan aneka tanaman herbal atau biasa disebut empon empon. Mulai mengenali bentuk, rasa, warna, serta manfaat dari tanaman herbal.

Beberapa siswa terlihat bingung membedakan aneka tanaman empon-empon, lantaran bentuknya yang hampir mirip satu sama lain. Aneka tanaman herbal yang diperkenalkan di antaranya Jahe, Kencur, Sereh, Temulawak, Lengkuas, dan aneka tanaman herbal lainnya.

Untuk mengetes para siswa yang didominasi pelajar putri dari kelas 5 paham tanaman herbal, petugas puskesmas juga memberikan kuiz dengan hadiah menarik bagi yang bisa menebak nama tanaman empon empon, serta manfaat, dan kegunaannya.

Baca Juga: Meriahnya Bursa Jamu Materia Medica

Salah seorang pelajar kelas 5, Naila, mengungkapkan bahwa pada kegiatan ini, siswa diperkenalkan aneka tanaman Toga (tanaman obat keluarga) serta manfaatnya.

"Saya ini lagi minum jamu bareng teman-teman dalam rangka memperingati Hari Jamu Nasional. Aku diperkenalkan sama manfaat ragam Toga atau tanaman herbal, terus saya diajak tanya jawab dan betul, lalu dikasih hadiah," jelasnya.

Naila, yang juga ini menambahkan, minum jamu itu bermanfaat, sehat, dan hasil racikan jamu Gresik ini rasanya Enak.

"Aku jadi pengen tanam tanaman Toga di rumah agar nantinya bisa bikin jamu sendiri di rumah," tuturnya.

Sementara itu, Guru Kesiswaan Gresik, Lely, menyebut kegiatan ini bekerja sama dengan Gresik untuk memperkenalkan bermacam-macam tanaman tradisional, serta pengobatan tradisional.

“Ini merupakan program dari Puskesmas Alun Alun Gresik untuk memperkenalkan tanaman herbal sejak dini agar anak bisa mengenal obat tradisional semacam tanaman Toga untuk dibuat jamu," kata Lely.

Ia berharap, para siswa sudah mengerti bermacam-macam tanaman Toga mulai dari Jahe, Kunyit, Kencur, dan juga tanaman lainnya sejak dini.

Koordinator Kegiatan, Neneng Rahayu, menyatakan kegiatan ini merupakan kegiatan perdana puskesmas dalam rangka memperingati Hari Jamu Nasional.

"Kegiatan ini dalam rangka Hari Jamu Nasional. Perdana kami adakan di Gresik untuk memperkenalkan secara dini ragam Toga dan manfaatnya pada anak usia sekolah," ucap Neneng.

Ia menjelaskan, dipilihnya siswa SD lantaran  ingatannya masih sangat tajam dalam mengenal banyak hal.

"Jadi sejak usia dini sudah diperkenalkan seperti Jahe bentuknya seperti apa, baunya seperti apa, dan juga manfaatnya apa. Sehingga nanti setelah mereka dewasa, sudah tahu semua itu," ujarnya.

Usai pengenalan tanaman herbal serta jamu-jamuan, para siswa kemudian memberikan minuman tradisional jamu kepada guru yang berada di lokasi kegiatan dan bersama-sama meminum jamu dalam rangka Hari Jamu Nasional. (hud/mar)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO