NGAWI, BANGSAONLINE.com - Dalam rangka memperingati Hari Kesatuan Gerak Bhayangkari ke-70, Pengurus Cabang Bhayangkari Ngawi memberikan pelatihan keterampilan salon bagi warga binaan wanita Lapas Ngawi, Kamis (08/09/2022).
Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Klas IIB Ngawi menerima kedatangan Pengurus Cabang Bhayangkari Ngawi. Rombongan yang dipimpin oleh Ketua Cabang Bhayangkari Ngawi Famela Dwiasi diterima langsung oleh Plt Kalapas Ngawi Alzuarman.
Baca Juga: Dukung Swasembada Pangan, Kapolres Ngawi Ajak Bhayangkari Manfaatkan Pekarangan Rumah
Sedangkan kedatangan para istri anggota polisi dari Polres Ngawi tersebut dalam rangka untuk memberikan pelatihan keterampilan bagi warga binaan wanita yang berada di dalam lapas.
"Acara ini merupakan salah satu rangkaian dari peringatan Hari Kesatuan Gerak Bhayangkari ke-70. Kita melakukan kegiatan yang bermanfaat bagi kaum wanita yang sedang menjalani hukuman di Lapas Ngawi," jelas Famela Dwiasi, Ketua Cabang Bhayangkari Ngawi.
Selain menyambung hubungan silaturahmi dengan Lapas Ngawi, para pengurus cabang Bhayangkari tersebut ternyata juga piawai dalam mengolah kecantikan wajah. Hal tersebut nampak pada kepiawaian para isteri anggota polisi di lingkup Polres Ngawi dalam membimbing dan menyampaikan terkait keterampilan persalonan.
Baca Juga: Lapas Ngawi Gelar Tes Urine untuk Petugas dan WBP
Puluhan warga binaan wanita dari Lapas Ngawi pun dengan semangat mengikuti bimbingan dalam hal mempercantik dan perawatan wajah.
Sedangkan penyampaian keterampilan kemandirian tersebut diberikan hanya sekali. Usai memberikan keterampilan, anggota Bhayangkari juga memberikan kenang-kenangan bagi warga binaan.
"Semoga saja dengan yang dilakukan ini dapat menambah pengetahuan dan ketrampilan bagi mereka. Sehingga, saat mereka bebas dapat dijadikan sumber penghasilan," terangnya.
Baca Juga: Kalapas Ngawi Bersama Jajaran Lakukan Kunjungan Koordinasi ke Dinas Kesehatan Setempat
Dengan kegiatan dari para pengurus cabang Bhayangkari ini sangat didukung oleh pihak Lapas Ngawi. Sebab dapat sebagai motivasi dan semangat bagi warga binaan wanita yang sedang menjalani sangsi hukuman dilapas Ngawi.
Hal tersebut juga terlihat dari semangat warga binaan sewaktu mengikuti petunjuk ibu-ibu Bhayangkari terkait mengelola salon. "Dengan adanya agenda ini dapat menambah pengetahuan dan keterampilan bagi warga binaan dan bisa bermanfaat di kemudian hari," tutur Plt Kalapas Ngawi Alzuarman. (nal/ari)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News