Hasil Piala Dunia 2022 Qatar Vs Ekuador: Enner Valencia Cetak Dua Gol, La Tricolor Unggul 2-0

Hasil Piala Dunia 2022 Qatar Vs Ekuador: Enner Valencia Cetak Dua Gol, La Tricolor Unggul 2-0 Pemain Ekuador merayakan kemenangan atas Qatar pada laga pembuka Piala Dunia 2022. (Foto: Instagram fefecuado)

AL KHOR, BANGSAONLINE.com - Bermain di Stadion Al Bayt Al Khor, Timnas Qatar yang bertindak sebagai tuan rumah gagal memetik kemenangan ketika berhadapan dengan Ekuador dalam laga pembuka Grup A Piala Dunia 2022, Minggu (20/11/2022).

Skuad Félix Sánchez Bas gagal meraih tiga angka setelah dihempaskan La Tricolor dengan skor 0-2 lewat dua gol pada pertama.

Qatar selaku tim tuan rumah tampak tidak maksimal sejak menit awal. Akram Afif dan kolega sering melakukan salah operan dan terlambat menutup pergerakan pemain lawan.

Babak pertama dimulai, Ekuador langsung memimpin pada menit ke-3 melalui . Pemain berumur 33 tahun itu mencetak gol sundulan yang memanfaatkan kelengahan bek Qatar.

Sayang gol tersebut dianulir wasit setelah memantau video assistant referee (VAR). Pemain Ekuador Michael Estrada terlebih dahulu terperangkap offside.

Memasuki menit ke-16, akhirnya benar-benar membuka keunggulan Ekuador lewat eksekusi penalti.

Petaka tuan rumah terjadi di menit ke-31, Valencia berhasil menggandakan keunggulan Ekuador lewat gol sundulan. Skor 2-0 untuk Ekuador sekaligus menutup jalannya babak pertama.

Usai turun minum, Qatar yang bermain di hadapan publik sendiri mencoba menekan pertahanan Ekuador. Namun hingga babak kedua usai tidak ada lagi tambahan gol yang tercipta di laga ini.

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO