
AL-RAYYAN, BANGSAONLINE.com - Timnas Polandia berhasil mengamankan tiga poin usai menang 2-0 atas Arab Saudi dalam pertandingan kedua Grup C Piala Dunia 2022. Bentrok antara Polandia melawan Arab Saudi berlangsung di Education City Stadium, Sabtu (26/11/2022) malam WIB.
Dengan hasil ini, Polandia berhasil menguasai klasemen Grup C dengan raihan 4 poin, sementara Arab Saudi berada tepat di bawahnya dengan 3 poin.
Skuad Czesław Michniewicz tampil kurang dominan pada duel ini setelah hanya mengemas 38% penguasaan bola, berbanding 62% yang dibuat Arab Saudi.
Salem Al-Dawsari dan kolega menatap laga melawan Polandia berstatus sebagai pemimpin klasemen Grup C Piala Dunia 2022 setelah mengalahkan Tim Tango pada matchday pertama.
Arab Saudi memulai laga dengan skema agresif. Anak asuhan Hervé Renard menggempur pertahanan Polandia sehingga mendapatkan tekanan besar.
Pada menit ke-13, sebuah serangan berbahaya yang diciptakan Arab Saudi hampir membuahkan gol. Kerja sama apik antara Mohammed Kanno dengan Saud Abdulhamid diteruskan Kanno dengan sepakan kaki kanan yang menguji kiper Polandia.
Polandia yang terus digempur kemudian mencoba untuk melepaskan tekanan dari Arab Saudi.
Memasuki menit ke-26, sebuah skema sepak pojok Piotr Zielinski berhasil ditanduk Krystian Bielik, tapi penyerang Saleh Al Shehri dengan sigap membuang bola dengan sundulan sehingga kembali melahirkan sepak pojok.
Pada menit ke-39. Polandia akhirnya bisa memecah kebuntuan setelah Piotr Zieliński mencetak gol yang menggetarkan jala Mohammed Al-Owais.
Gol berawal dari Robert Lewandowski yang menuntaskan sebuah crossing dari kanan dengan sepakan yang ditepis kiper Arab Saudi. Bola rebound kembali dikuasai pemain 34 tahun itu untuk diteruskan dengan umpan tarik yang disambar Zielinski ke sudut atas gawang wakil dari Asia tersebut.
Di menit akhir babak pertama, Arab Saudi mendapat hadiah penalti, setelah pelanggaran yang dilakukan Krystian Bielik terhadap Al Shehri.
Salem Al-Dawsari yang maju sebagai algojo gagal melaksanakan tugasnya dengan baik, sepakan pemain asal klub Al-Hilal tersebut bisa ditepis Wojciech Szczęsny. Bola liar kemudian diteruskan Mohammed Al-Breik namun masih digagalkan lagi oleh kiper kelahiran 18 April 1990.
Skor 1-0 bertahan hingga wasit meniup peluit babak pertama selesai.
Usai turun minum, baik Polandia maupun Arab Saudi terus melakukan jual beli serangan.
Arab Saudi yang tertinggal satu gol, mencoba untuk menyamakan kedudukan lewat serangan yang lebih intens.
Petaka bagi Arab Saudi terjadi di menit ke-82, setelah Robert Lewandowski berhasil mencetak gol sekaligus menggandakan keunggulan Polandia.
Kokohnya pertahanan Polandia, menyulitkan Arab Saudi untuk memperkecil kedudukan. Skor 2-0 menjadi hasil akhir pada laga Polandia versus Arab Saudi.
Susunan pemain:
Polandia (4-5-1): Szczesny, Glik, Berezynski, Cash, Kiwior, Krychowiak, Zielinski, Frankowski, Bielik, Robert Lewandowski, Arkadiusz Milik.
Pelatih: Czesław Michniewicz
Arab Saudi (4-3-3): Mohammed Al Owais, Mohammed Al Burayk, Ali Al Bulayhi, Abulelah Al Amri, Saud Abdulhamid, Salem Al Dawsari, Mohammed Kanno, Abulelah Al Malki, Sami Al Naji, Saleh Al Shehri, Feras Al Brikan.
Pelatih: Hervé Renard. (git).