Hasil Liga Italia: Buang Banyak Peluang, Atalanta Takluk 1-2 atas Lecce

Hasil Liga Italia: Buang Banyak Peluang, Atalanta Takluk 1-2 atas Lecce Lecce berhasil mengalahkan tuan rumah Atalanta dengan skor 2-1 pada laga pekan 23 Liga Italia. (foto: IG atalantabc)

BERGAMO, BANGSAONLINE.com - Atalanta harus mengakui keperkasaan tamunya pada giornata ke-23 Liga Italia 2022-2023, Minggu (19/2/2023).

Berlangsung di Stadion Atleti Azzurri d'Italia, La Dea menyerah dengan skor tipis 1-2 atas Lecce. Dua gol kemenangan anak asuh Marco Baroni pada laga malam hari ini dipersembahkan oleh Assan Ceesay (4’) dan Alexis Blin (74’). Sementara Atalanta hanya mampu memperkecil kedudukan melalui Rasmus Hojlund di menit ke-87.

Baca Juga: Hasil Liga Italia Verona vs Monza: Colombo Cetak Dua Gol, Brianzoli Biancorossi Tembus Papan Tengah

Imbas kekalahan ini, pasukan Gian Piero Gasperini tertahan di posisi lima klasemen sementara Serie A 2022/2023 dengan torehan 41 angka dari 23 laga. Sementara itu, Lecce berada di peringkat tiga belas raihan 27 poin dengan memainkan jumlah pertandingan yang sama.

Atalanta sendiri mempunyai poin yang sama dengan AS Roma. Namun Giallorossi menyisakan satu pertandingan lebih sedikit dan berada di peringkat empat atau batas terakhir zona Liga Champions.

Pada laga kali ini, tuan rumah sebenarnya lebih dominan dalam hal penguasaan bola. Ademola Lookman dan kolega mengontrol 70% serangan berbanding Lecce 30%.

Baca Juga: Hasil Liga Italia AS Roma vs Monza: Gol Tunggal El Shaarawy Bawa Giallorossi Tembus Enam Besar

Statistik mencatat Atalanta lebih baik dalam melepaskan jumlah tembakan, Klub asal Bergamo tersebut melesatkan 20 tembakan, 10 diantaranya shoot on target. Sementara Federico Di Francesco cs melakukan 2 tembakan dengan 1 yang mengarah ke gawang.

Kehilangan tiga poin membuat Atalanta gagal meneruskan tren positif. Pada pekan sebelumnya mereka menaklukkan Lazio di depan pendukungnya dengan skor 0-2. Di laga selanjutnya, Atalanta akan melawat ke markas AC Milan, di Stadion San Siro, Senin (27/02/2023), kickoff 02.45 WIB.

Di lain sisi, Lecce yang masih berkutat di papan tengah berhasil menuai hasil positif yang tanpa tersentuh kekalahan di tiga duel terakhirnya. Di matchday pekan ke-24 nanti, tim yang identik dengan warna kuning-merah tersebut akan menjamu Sassuolo di Stadion de los Juegos Mediterráneos, Minggu (26/02/2023) pukul 02.45 WIB.

Baca Juga: 5 Pemain Cadangan yang Sukses Cetak Hattrick atau Lebih dalam Satu Laga Serie A

Susunan Pemain

Atalanta (3-4-1-2): Juan Musso, Rafael Tolói, Demiral, Berat Djimsiti, Davide Zappacosta, Teun Koopmeiners, Ederson, Joakim Maehle, Jérémie Boga, Rasmus Hojlund, Lookman.

Pelatih: Gian Piero Gasperini

Baca Juga: Prediksi Liga Italia Cagliari vs Inter Milan: Nerazzurri Bidik Kemenangan Kedua

Lecce (4-3-3): Wladimiro Falcone, Antonino Gallo, Federico Baschirotto, Alessandro Tuia, Valentin Gendrey, Youssef Maleh, Morten Hjulmand, Alexis Blin, Lameck Banda, Assan Ceesay, Federico Di Francesco.

Pelatih: Marco Baroni (git)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO