Diduga Akibat Korsleting Listrik, Rumah di Ki Ageng Selo Dilalap Si Jago Merah

Diduga Akibat Korsleting Listrik, Rumah di Ki Ageng Selo Dilalap Si Jago Merah Para petugas PMK Kota Madiun berjibaku menaklukkan si jago merah.

KOTA MADIUN, BANGSAONLINE.com - Diduga akibat korsleting listrik, sebuah rumah warga di Jalan Ki Ageng Selo Gang Pingi II Kelurahan Kanigoro, Kecamatan Kartoharjo, Kota Madiun, ludes dilalap si jago merah, Kamis (16/3/2023).

Akibat kebakaran tersebut, rumah milik Widodo yang mayoritas terbuat dari kayu tersebut nyaris ludes secara keseluruhan.

Baca Juga: Wali Kota Madiun Beri Bantuan pada Warga yang Rumahnya Habis Terbakar

Kabakaran awalnya diketahui oleh Wiwik, tetangga Widodo, yang saat itu sedang menjemur pakaian. Ia lalu melihat kepulan asap dari rumah korban.

"Awalnya saya lihat asap, saya pikir orang bakar sampah. Tapi semakin lama kok semakin besar. Setelah itu saya baru sadar kalau rumah depan rumah saya terbakar," ungkapnya.

"Saya langsung berteriak keluar pagar untuk memanggil warga yang lain. Karena saya tahu yang punya rumah gak ada di rumah," lanjutnya.

Baca Juga: Gedung BSI di Jalan S Parman Kota Madiun Terbakar, Kerugian Capai Rp100 Juta

Selang beberapa waktu, Petugas Pemadam KKebakaran dan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Madiun datang dengan mengerahkan mobil pemadam kebakaran. Setelah berjibaku selama satu jam, petugas akhirnya bisa memadamkan kobaran api.

Sementara Widodo selaku pemilik rumah saat itu sedang bekerja sebagai tukang parkir. Ia mengaku syok setelah mendapat kabar bahwa rumahnya telah terbakar.

"Saya langsung pulang setelah ada kabar kalau rumah saya terbakar. Gak tahu, Mas penyebabnya. Mungkin listrik," ujar Widodo.

Baca Juga: Cegah Omicron, Pemkot Madiun Kembali Gencarkan Penyemprotan Disinfektan

Hingga saat ini, petugas masih melakukan pemeriksaan mengetahui secara pasti penyebab serta kerugian yang ditimbulkan akibat kebakaran tersebut. (dro/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO