SIDOARJO, BANGSAONLINE.com - Solusi atas permasalahan keluarga maupun pribadi hingga pengobatan spiritual tersaji dalam Gelar Seni Nusantara 2015 yang berlangsung di pendopo Dinas Pemuda, Olahraga, Kebudayaan dan Pariwisata (Disporbudpar) Sidoarjo.
Berderet stan paranormal disediakan bagi masyarakat yang membutuhkan jasanya. Mulai jasa melancarkan usaha, karir, jabatan sampai jasa buka aura maupun pasang susuk ada dalam Gelar Seni Nusantara yang dibuka oleh Bupati H. Saiful Ilah SH,M.Hum, Kamis (4/06) malam.
Baca Juga: Rakor Bersama DPRD, Pjs Bupati: Perkuat Sinergi Turunkan Angka Korupsi di Sidoarjo
Selain itu digelar Pameran Batu Akik yang juga dihadiri oleh Wakil Bupati Sidoarjo H. MG Hadi Sutjipto SH,MM serta Ketua DPRD Kabupaten Sidoarjo H. Sullamul Hadi Nurmawan. Berbagai macam jenis batu akik ada dalam pameran yang akan berlangsung sampai tanggal 14 Juni besok. Mulai dari harga jutaan hingga ratusan di tawarkan bagi kolektor batu akik yang ingin memilikinya. (sta/sho)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News