Gunakan Mobil Rental, Komplotan Curanmor Antar Kabupaten Ditangkap di Surabaya

Gunakan Mobil Rental, Komplotan Curanmor Antar Kabupaten Ditangkap di Surabaya Keempat pelaku pencurian motor yang menggunakan mobil rental untuk menjalankan aksinya, kini mendekam di Polres Pelabuhan Tanjung Perak.

SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Empat bandit pencurian sepeda motor yang menggunakan mobil rental dengan target lintas kabupaten kota di Jawa Timur, akhirnya ditangkap oleh Satreskrim Polres Tanjung Perak.

Keempatnya pelaku tersebut berinisial L, S, SB, dan H warga Surabaya. Selama menjalankan aksinya, mereka berkeliling ke beberapa kabupaten kota diantaranya, Gresik, Mojokerto, Jombang dan Kediri.

Selama 1,5 bulan, mereka mendapatkan 10 unit motor hasil curian.

Kanit Resmob Polres Tanjung Perak Surabaya, Ipda Yudha Sukmana Putra mengatakan, empat dari lima bandit curanmor buron lintas wilayah Jawa Timur itu, kini sudah diamankan.

"Lima orang, satu DPO. Mereka ini spesialisasi curi sepeda motor yang berkeliling menggunakan mobil dan beraksi di lintas kota," kata Yudha, Rabu (1/11/2023).

Dalam satu hari, para pelaku berhasil mencuri 2 hingga 2 motor, kemudian motor tersebut diangkut ke dalam mobil yang disewanya melalui rental.

"Sarana mereka adalah mobil rental. Dari lima tersangka ini 1 berperan sebagai sopir 4 orang sebagai eksekutor," jelasnya.

Yudha mengatakan, pencurian dilakukan dengan cara menurunkan keempat tersangka di titik lemah pengawasan, seperti desa-desa.

"Pertama empat tersangka di drop bersamaan di suatu tempat yang sepi pengawasan. Mereka lalu beraksi. Dan ketika berhasil, baru dijemput dengan mobil sarana," terang Yudha.

Lihat juga video 'Dengan Santainya, Maling Gasak Motor Karyawan Pabrik di Kota Batu':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO