PROBOLINGGO, BANGSAONLINE.com - Wali Kota Probolinggo, Habib Hadi Zainal Abidin mengapresiasi kegigihan para guru. Hal ini, ia sampaikan di hadapan ribuan guru saat mengikuti Apel Akbar Hari Guru Nasional di Gor Mastrib, Rabu (29/11/2023).
"Saya memberikan apresiasi terhadap kegigihan para guru," tuturnya, Rabu (29/11/2023).
Baca Juga: Komitmen Pj Gubernur Jatim di Hari Aksara Internasional dan Hari Guru Nasional 2024
Menurutnya, peran guru sangat penting di dunia pendidikan. Oleh sebab itu, tak salah jika guru dikatakan sebagai ujung tombak.
"Peran guru itu menjadi garda terdepan untuk mencerdaskan masyarakat," ungkapnya.
Habib Hadi mengatakan, jika pendidikan itu, memberikan kekuatan moral intelektual dalam memperjuangkan peningkatan harkat dan martabat masyarakat.
Baca Juga: Kepala Dindik Jatim Terima Audiensi Pengurus PGRI
Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Probolinggo, Siti Romla mengatakan, bahwa apel akbar tersebut digelar dalam rangka memperingati hari Guru Nasional.
"Apel itu dihadiri oleh ribuan guru dari berbagai jenjang pendidikan mulai dari TK hingga tingkat SLTA," katanya. (ugi/sis)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News