Peringati Hari Ibu, Bapas Surabaya Gelar Lomba Menulis Surat untuk Ibunda

Peringati Hari Ibu, Bapas Surabaya Gelar Lomba Menulis Surat untuk Ibunda Lomba menulis surat untuk Ibu yang digelar oleh Bapas Surabaya.

SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Balai Pemasyarakatan (Bapas) Surabaya memperingati tahun ini dengan cara yang unik, yaitu mengajak Klien Pemasyarakatan menuliskan sepucuk surat untuk ibu.

“Kegiatan ini tak sekedar ajakan, namun juga kami lombakan, total ada 100 klien pemasyarakatan yang mengikuti untuk Ibu ini,” ujar Kepala , Rika Apriyanti, Kamis (21/12/2023).

Mantan Koordinator Humas Ditjen Pemasyarakat itu mengatakan, antusiasme para klien menunjukkan bahwa pembimbingan lanjutan yang dilakukan telah berhasil. Hal itu, berdasarkan dari klien pemasyarakatan yang merupakan mantan warga binaan di lapas dan rutan yang memiliki sikap empati yang tinggi.

“Melalui lomba ini, kami sekaligus ingin menumbuhkan sikap empati, sehingga para klien pemasyarakatan tidak mengulangi kembali perbuatan melanggar hukum,” urai Rika.

Apalagi, masih kata Rika, surat yang ditulis oleh klien pemasyarakatan ini ditujukan kepada seorang ibu. Pastiya lomba ini, dapat menyentuh hati para klien pemasyarakatan.

“Yang dimaksud ibu di sini bisa diartikan sebagai ibu kandungnya, atau ibu dari anak-anaknya (istri, red),” terang Rika.

Dalam proses penjurian lomba agar berjalan adil dan transparan, melibatkan Forum Pemberdayaan Perempuan Indonesia (FPPI) dan Komunitas Perempuan Peduli Indonesia (KoPPI).

“Kami bersama FPPI dan KoPPI melakukan kurasi terhadap 100 surat yang masuk dan memilih 10 surat terbaik,” terang Rika.

Selain itu, 10 surat terbaik akan dikirim ke Jakarta, untuk mendapatkan penilaian dari tiga juri independen dari unsur jurnalis dan organisasi non-pemerintah.

Sumber: Humas Kemenkumham Jatim

Lihat juga video 'Momen Haru Warga Binaan Lapas Ngawi Buka Bersama Keluarga':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO