Tujuan BPPKAD Gresik Gelar Asset Award 2024

Tujuan BPPKAD Gresik Gelar Asset Award 2024 Kepala BPPKAD Gresik, Andhy Hendro Wijaya (kanan), saat menyerahkan Asset Award 2024. Foto: Ist

GRESIK, BANGSAONLINE.com - Badan Pendapatan, Pengelolaan Keuangan, dan Aset Daerah (BPPKAD) Gresik menggelar Asset Award 2024. 

Agenda tersebut sebagai bentuk apresiasi kepada unit-unit kerja yang telah menunjukkan kinerja terbaik dalam mengelola aset milik pemerintah daerah.

Aset Award 2024 diberikan dalam beberapa kategori, seperti kategori perangkat daerah terbaik, kategori tertib penggunaan, serta pemeliharaan barang milik daerah yang diraih oleh Dinas Pertanian.

Lalu, perangkat daerah terbaik kategori tertib administrasi penghapusan dan pemindahtanganan diraih oleh Dinas Pendidikan. Kemudian, kategori perangkat daerah terbaik kategori tertib pencatatan dan pelaporan barang milik daerah diraih Kecamatan Duduksampeyan. 

Selanjutnya, terbaik kategori pengelolaan aset SMPN diraih UPT SMPN 29 Gresik, terbaik kategori pengelolaan aset BLUD Puskesmas diraih BLUD Puskesmas Kesambenkulon, dan pengurus barang terfavorit yang diraih Alyah Kusumaningtiyas dari Dinas Kesehatan.

"Kegiatan ini bentuk apresiasi terhadap unit-unit kerja pengurus aset yang ada di Kabupaten Gresik. Kita ketahui bersama, aset pemerintah daerah itu sangat banyak, ini menjadi tugas kita bersama dalam menginventarisir dan merawat aset-aset tersebut," kata Bupati Gresik, Fandi Akhmad Yani, Kamis (27/6/2024).

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO