SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Daun kelor memiliki beragam manfaat untuk kesehatan tubuh, sehingga banyak yang mengonsumsinya dengan berbagai cara, salah satunya direbus.
Dilansir dari Medical News Today dan Health, berikut manfaat air rebusan daun kelor:
Baca Juga: Apakah Daun Pepaya Baik untuk Kesehatan Kulit? Simak Penjelasannya
1. Menyembuhkan asma
Daun kelor mengandung molekul alami yang bisa mengelola atau mencegah asma, bronkokonstriksi, dan inflamasi saluran pernapasan.
Hasil studi pada hewan uji menunjukkan bahwa terdapat peningkatan fungsi paru-paru setelah minum air rebusan daun kelor.
Baca Juga: Benarkah Ubi Jalar Bagus untuk Gula Darah Tubuh? Ini Penjelasannya
2. Anemia dan anemia sel sabit
Antioksidan yang terdapat di dalam daun kelor bisa mengatasi dan mencegah anemia.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa makan daun kelor atau mengonsumsi sebagai obat bisa membantu mengatasi anemia sel sabit.
Baca Juga: Resep Kue Apem Kelapa Muda Gurih dan Lembut
3. Gula darah tinggi
Daun kelor dapat menjadi obat alternatif untuk mengatasi diabetes karena dapat mengontrol gula darah, mengontrol insulin dan mencegah kerusakan organ.
Kandungan yang terdapat di daun kelor bisa mencegah terjadinya komplikasi dan memperlambat perkembangan penyakit.
Baca Juga: 5 Manfaat Labu Kuning untuk Mengobati Penyakit
4. Gejala menopause
Air rebusan daun kelor terbukti dapat mengurangi gejala menopause, seperti hot flashes, atau sensasi panas di tubuh, berkeringat di malam hari dan rasa cemas.
Hal itu dikarenakan daun kelor bisa mengurangi efek stress oksidatif sehingga beberapa gejala tersebut bisa berkurang.
Baca Juga: Kemenkes RI akan Sediakan Layanan Skrining Kanker Payudara secara Gratis
5. Tekanan darah tinggi
Manfaat daun kelor lainnya ialah dapat menyeimbangkan tekanan darah.
Air rebusan daun kelor telah terbukti dapat mengurangi tekanan darah tinggi dalam dua jam setelah makan.
Baca Juga: Harga Emas Antam Hari Ini 1 November 2024
(ans)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News