GRESIK,BANGSAONLINE.com - Wakil Bupati Gresik, Aminatun Habibah, menyerahkan reward kepada Kafilah Kabupaten Gresik yang berprestasi di ajang Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke-30 Provinsi Jawa Timur di Kota Pasuruan tahun 2023.
Penyerahan pengharagaan itu disaksikan Asisten I Sekretariat Daerah Gresik Suprapto dan Kepala Bagian Kesra Sekda Gresik Muchammad Yusuf Ansyori di di Ruang Argolengis, Kantor Bupati Gresik, Senin (25/11/2024).
Baca Juga: Bupati Gresik Tinjau Perayaan Malam Misa Natal ke Sejumlah Gereja
Bu Min, sapaan akrab Aminatun, menyampaikan permohonan maaf atas keterlambatan pemberian reward. Sebab, kondisi keuangan daerah yang masih dalam pemulihan pascapandemi Covid-19.
Dia meyakinkan bahwa keterlambatan pemberian reward tidak ada unsur kesengajaan.
"Kami mohon maaf atas keterlambatan pemberian reward ini. Hal ini terjadi semata-mata karena keterbatasan anggaran yang sedang fokus pada pemulihan pasca pandemi. Namun, keterlambatan ini sama sekali tidak mengurangi rasa bangga kami terhadap perjuangan para kafilah," ucapnya.
Baca Juga: Viral Peziarah Wisata Religi Protes Tarif Parkir Bus Rp150 Ribu, Begini Kata Dishub Gresik
Bu Min memberi apresiasi tinggi kepada para kafilah yang telah mengharumkan nama Kabupaten Gresik di tingkat provinsi.
Dia berharap penghargaan ini dapat menjadi penyemangat untuk terus meningkatkan prestasi dan menjaga semangat syiar Al-Quran.
"Prestasi yang diraih ini adalah hasil kerja keras semua pihak, baik para kafilah, pelatih, maupun dukungan dari masyarakat. Kami sangat bangga dan berharap ke depan Kabupaten Gresik dapat terus mencetak juara yang lebih banyak lagi," terangnya.
Baca Juga: Peringatan HKN ke-60, Bupati Yani Tegaskan Komitmen Pemkab Gresik di Sektor Kesehatan
Pemberian reward ini dihadiri oleh para kafilah, pelatih, keluarga, dan jajaran Pemerintah Kabupaten Gresik.
Adapun kafilah Kabupaten Gresik yang meraih juara di MTQ ke-30 Provinsi Jawa Timur tahun 2023 sebagai berikut:
Untuk juara 1 cabang Tilawah Tuna Netra Putri diraih Nuriyah Islamiyah, Tilawah Dewasa Putri diraih Lailatul Mubarokah,
Baca Juga: Berhasil Terapkan Sistem Merit dalam Manajemen ASN, Pemkab Gresik Raih Penghargaan dari BKN
Hifdhil Qur'an 1 Juz dan Tilawah Putri diraih Nabila Fitrotun Nufus, Khot Al Qur'an Mushaf Putri diraih Nur Fadlilah, dan Khot Al Qur'an Kontemporer Putri diraih Widdatul Layyinah.
Selanjutnya, Juara 2 cabang Tilawah Anak-anak Putra diraih Wildan Faruqil Ahkam, Hifdhil Qur'an 5 Juz dan Tilawah Putri diraih Nur Ainia Hifdhil Qur'an 30 Juz Putri diraih Muniroh Zahro'u Bakkata, dan Tafsir Bahasa Arab Putri diraih Sawabila Irfanah.
Adapun Juara 3 cabang Tafsir Bahasa Inggris Putra diraih Ahmad Musyaddad, Syarhil Qur'an Putri diraih Nailus Sa'adah, Syarhil Qur'an Putri diraih Maya Ziya'ul Millah dan Syarhil Qur'an Putri diraih Nur Fajriyatush Shobahah. (hud/van)
Baca Juga: Harapan Bupati Gresik di Musrenbang CSR 2025
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News