Sertijab TP PKK Kota Mojokerto, Ning Ita Ajak Sukseskan Program Pemerintah

Sertijab TP PKK Kota Mojokerto, Ning Ita Ajak Sukseskan Program Pemerintah Ketua Tim Peggerak PKK Kota Mojokerto saat menggelar serah terima jabatan di Sabha Mandala Madya

KOTA MOJOKERTO, BANGSAONLINE.com - Sertijab atau serah terima jabatan Ketua Tim Peggerak PKK Kota Mojokerto digelar, Rabu (5/3/2025). Agenda tersebut dihadiri sejumlah pejabat terkait, serta perwakilan dari provinsi.

"Saya mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada semua pihak yang telah mendukung dan mempercayakan saya untuk memimpin PKK Kota Mojokerto pada 5 tahun ke depan," kata Ketua TP PKK Kota Mojokerto yang baru, Lina Destriana Pratiwi, saat memberi sambutan. 

"Saya mengajak seluruh anggota PKK baik di tingkat kota maupun Kecamatan untuk terus bekerja dengan penuh dalam mendukung saya, untuk membawa PKK Kota Mojokerto menjadi lebih maju dan memberikan kontribusi positif bagi kemajuan Kota Mojokerto," imbuhnya