Persiapan Hadapi Angkutan Lebaran 2025, KAI Daop 7 Laksanakan Apel Gelar Pasukan

Persiapan Hadapi Angkutan Lebaran 2025, KAI Daop 7 Laksanakan Apel Gelar Pasukan VP Daop 7 Madiun, Suharjono saat memberikan keterangan kepada awak media. Foto: Hendro Suhartono/BANGSAONLINE

KOTA MADIUN,BANGSAONLINE.com -  PT Kereta Api Indonesia (KAI) Daop 7 Madiun melaksanakan Apel Gelar Pasukan dalam rangka operasi angkutan lebaran di halaman kantor Daop 7 Madiun. Senin (24/3/2025).

Vice Presiden (VP) Daop 7 Madiun, Suharjono menjelaskan bahwa Posko angkutan lebaran akan berjalan selama 16 hari ke depan. 

Mulai dari tanggal 24 Maret sampai 18 April 2025 dan masa angkutan lebaran akan berjalan selama 22 hari dimulai 21 Maret sampai 11 April 2025.

"Hari ini kita lakukan apel gelar pasukan untuk posko angkutan lebaran. Yang mana posko angkutan lebaran dilaksanakan selama 16 hari yaitu , sedangkan masa angkutan lebaran itu , jadi selama 22 hari," terang Suharjono usai Apel gelar pasukan.

Suharjono menambahkan bahwa Daop 7 Madiun selama masa angkutan lebaran telah mempersiapkan segalanya untuk memberikan pelayanan maksimal kepada pelanggan.

Selama angkutan lebaran ini, Suharjono mengatakan ada beberapa kereta api tambahan untuk para penumpang, baik yang berangkat dari Madiun, maupun yang melintas.

"Untuk tambahan kereta api yang berangkat dari Madiun itu satu kereta api, namun yang melintas di Daop 7 Madiun itu ada delapan kereta tambahan. Dari 56 per hari sekarang jadi 64 per hari," lanjutnya.

Dia juga berharap bahwa para pelanggan bisa mendapat fasilitas yang layak dan menikmati perjalanan dengan aman dan nyaman.

"Kami akan tetap menyediakan fasilitas yang layak dan nyaman untuk para penumpang. Harapannya, penumpang dapat melakukan mudik yang aman dan nyaman, mulai dari pra perjalanan, didalam perjalanan sampai dengan purna perjalanan," pungkas Suharjono. (dro/van)