Pantau Perkembangan Bencana, Wagub Emil Dardak Kunjungi Pusdalops PB BPBD Jatim

Pantau Perkembangan Bencana, Wagub Emil Dardak Kunjungi Pusdalops PB BPBD Jatim Wagub Jatim, Emil Dardak saat memantau kondisi banjir di beberapa daerah dan kondisi Semeru pascaerupsi. (Ist)

SURABAYA, BANGSAONLINE.com – Wakil Gubernur Jawa Timur (Jatim), Emil Elestianto Dardak, mengunjungi Kantor BPBD Jatim guna memantau kondisi bencana secara real time melalui Pusat Pengendalian Operasi Penanggulangan Bencana (Pusdalops PB), Minggu (23/11/2025) pukul 22.00 WIB.

Mantan bupati Trenggalek itu datang tanpa pengawalan dan langsung menuju ruang Pusdalops PB untuk memantau beberapa banjir di beberapa daerah, di antaranya Gresik, Pasuruan, Jombang, dan Surabaya.

Khusus di Gresik dan Surabaya, Wagub Emil langsung melakukan koordinasi dengan Kalaksa BPBD setempat melalui telpon seluler, guna mengetahui update penanganan di masing-masing daerah.

Ia juga memantau update penanganan dampak erupsi Gunung Semeru di Kabupaten Lumajang, tepatnya di Kecamatan Pronojiwo.

Kabid KL BPBD Jatim, Satriyo Nurseno yang turut menyambut kedatangan Wagub Emil bersama Kabid RR Dhany Aribowo pun menjelaskan, jika hari ini, Senin (24/11/2025), BPBD Jatim akan menambah alat berat untuk percepatan pembersihan material vulkanik.

Selain itu, bersama relawan dan elemen lain, BPBD Jatim juga tetap melakukan pemenuhan kebutuhan dasar para pengungsi, seperti dapur umum, air bersih, dan kesehatan.

Sementara, dalam kaitan yang sama, Sekdaprov Jatim Adhy Karyono juga telah mengunjungi Pusdalops PB BPBD, Senin (17/11/2025) malam.

Dalam kunjungan itu, ia juga telah mengimbau kepada BPBD Kabupaten/Kota se-Jatim untuk meningkatkan kesiapsiagaan, mengingat maraknya bencana hidrometeorologi di musim penghujan ini.

“Bencana bisa terjadi kapan saja dan dimana saja. Saya minta BPBD se-Jatim, terus semangat meningkatkan kesiapsiagaannya,” pesan Sekdaprov dengan didampingi Kalaksa BPBD Jatim Gatot Soebroto. (dev/msn)