44 Tahun Dipenjara, Mantan Napi Bingung Lihat Lampu Berkedip

44 Tahun Dipenjara, Mantan Napi Bingung Lihat Lampu Berkedip Otis Johnson (69) takjub dengan perkembangan zaman. Dia bingung di antara rak-rak di supermarket. foto:repro mirror.co.uk

NEW YORK, BANGSAONLINE.com - Otis Johnson (69), baru saja dikeluarkan dari penjara, setelah menjalani hukuman selama 44 tahun untuk kasus percobaan pembunuhan perwira polisi.

Kebebasannya mengundang perhatian publik dan pers, dikarenakanselama dalam penjara, dia tak mengetahui bagaimana perkembangan luar. Dia begitu kagum dengan smartphone, minuman berwarna, dan padatnya pejalan kaki. Saat dia masuk penjara dulu, luar masih sangat sederhana.

Baca Juga: Mengapa Jupiter Punya Cincin, Sedangkan Bumi Tidak? Ini Penjelasannya

Dalam video yang ditayangkan Al-Jazeera, Otis direkam berkeliling New York dengan mimik penuh ketakjuban. Da juga bercerita tentang tempat-tempat yang saat ini telah berubah total. Dia begitu kabum melihat lampu berkedip dari Times Square. "Penjara telah banyak mempengaruhi saya.”

"Saya melihat bahwa semua orang atau mayoritas orang-orang berbicara untuk diri mereka sendiri dan ketika saya melihat lebih dekat .. berada di telinga mereka .. ada ponsel, iPhone.Saya berpikir bahwa mereka semua adalah agen CIA atau agen lain, karena memang dulu hanya agen yang bawa kabel di telinga mereka.”

Dia juga bingung harus memesan makanan apa, sebab, semua yang ditawarkan di luar tak ada satu pun yang ada di pendjara. "Saya makan hal yang berbeda sekarang, aku perlu mencobanya saya sulit memilih.”

Baca Juga: Ratusan Wisudawan Universitas Harvard Walk Out, Protes 13 Mahasiswa Tak Lulus karena Bela Palestina

Tapi untuk Otis, hal yang paling sulit begitu keluar dari penjara adalah, dia telah kehilangan kontak dengan keluarganya pada tahun 1998, dan tidak memiliki cara untuk menemukan mereka.“Saya benar-benar merindukan keluarga saya."

Sumber: mirror.co.uk

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO