Ilmuwan Temukan Gen Kecerdasan

Ilmuwan Temukan Gen Kecerdasan Jalinan gen. foto: repro telegraph.co.uk

LONDON, BANGSAONLINE.com - Imperial College London telah menemukan dua jaringan gen, yang menentukan, apakah dia akan cerdas atau tidak.

Subhanallah! Gen ini ternyata dapat dimanipulasi untuk meningkatkan kekuatan otak.

Baca Juga: Keuntungan Punya Banyak Akun di Akulaku 2024

Para peneliti percaya, untuk beberapa penelitian sebelumnya, kecerdasan diwarisi dari garis keluarga, dengan jumlah kisaran 75 persen. Sisanya, dibentuk faktor lingkungan seperti sekolah dan kelompok sosial.

Namun saat ini, pendapat itu bisa berubah total. "Penelitian kami menunjukkan bahwa ada kemungkinan untuk memodifikasi gen otak, agar otak menjadi kian cerdas,” kata Dr Michael Johnson, dari Imperial College London

Mereka menyamakan, jaringan gen untuk sebuah tim sepak bola. Ketika semua pemain berada dalam posisi tepat, otak berfungsi optimal. Yaitu kejernihan pikiran, atau biasa disebut kecepatan daya tangkap atau kepandaian.

Baca Juga: Bagaimana Cara Menonton TikTok Tanpa Mengunduh Aplikasi?

Namun ketika gen dalam urutan yang salah, dapat menyebabkan kebodohan berpikir, atau gangguan kognitif, bahkan serius.

Para ilmuwan percaya bahwa harus ada 'master saklar' yang mengatur jaringan, dan jika bisa menemukan itu, mereka bisa membuat jenius semua orang.

"Kita tahu bahwa genetika memainkan peran utama dalam kecerdasan, tetapi sampai sekarang belum diketahui gen yang relevan," kata Dr Michael Johnson, yang juga peneliti utama dari Departemen Kedokteran di Imperial College.

Baca Juga: How to Stay Safe While Using Mobile Betting Apps

"Penelitian ini menyoroti beberapa gen yang terlibat dalam kecerdasan manusia, dan bagaimana mereka berinteraksi satu sama lain. Yang menarik, kami telah menemukan gen yang mungkin berbagi peraturan umum, yang berarti kita dapat memanipulasi seluruh rangkaian gen yang aktivitasnya terkait dengan kecerdasan manusia.”

"Penelitian kami menunjukkan bahwa ada kemungkinan untuk memanipulasi. Tapi ini masih teori.”

Dalam studi yang dipublikasikan dalam jurnal Nature Neuroscience, tim peneliti melihat sampel otak manusia dari pasien yang menjalani bedah saraf untuk kasus epilepsi.

Baca Juga: Tim Anargya ITS Kembali Raih Juara 1 Formula Bharat Pi-EV 2024

Mereka menganalisis ribuan gen diekspresikan dalam otak manusia, dan kemudian digabungkan hasilnya dengan informasi genetik dari orang sehat yang telah menjalani tes IQ, juga dengan orang yang mengalami gangguan spektrum autisme, serta cacat intelektual.

Mereka melakukan berbagai analisis komputasi dan perbandingan untuk mengidentifikasi jaringan gen yang mempengaruhi kemampuan kognitif manusia sehat. Hebatnya, mereka menemukan bahwa beberapa gen yang sama, yang mempengaruhi kecerdasan manusia pada orang sehat, juga gen yang sama yang menyebabkan gangguan kemampuan kognitif dan epilepsi. Jaringan ini diberi nama M1 dan M3.

Dr Johnson menambahkan: "Kecerdasan diatur kelompok besar gen yang bekerja sama - seperti tim sepak bola terdiri dari pemain di posisi yang berbeda. Kami menggunakan analisis komputer untuk mengidentifikasi gen dalam otak manusia yang bekerja sama untuk mempengaruhi kemampuan kognitif kita untuk membuat kenangan baru atau keputusan yang masuk akal ketika dihadapkan dengan banyak informasi yang kompleks.”

Baca Juga: Penuhi Semua Kebutuhan Bisnis dengan Laptop Bisnis ASUS Vivobook S14 S5406

"Kami menemukan bahwa beberapa gen tumpang tindih dengan orang-orang yang menyebabkan epilepsi berat, atau mengalami cacat intelektual.”

"Studi ini menunjukkan bagaimana kita dapat menggunakan dataset genom besar untuk mengungkap jalur baru untuk fungsi otak manusia, dalam kesehatan dan penyakit. Akhirnya, kami berharap memberikan wawasan baru ke pengobatan yang lebih baik untuk penyakit perkembangan saraf seperti epilepsi. "

Sumber: telegraph.co.uk

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO