TUBAN, BANGSAONLINE.com - Syafiq Syauqi akhirnya terpilih kembali menjadi ketua PC GP Ansor periode 2016-2020. Ia terpilih secara aklamasi pada konfercab ke XVIII di pendopo Krido Manunggal Tuban, Sabtu (16/4) malam kemarin.
Syafiq terpilih setelah mendapatkan dukungan dari 20 Pimpinan Anak Cabang (PAC) se- Kabupaten Tuban serta lebih dari 300 Pimpinan Ranting (PR).
Baca Juga: Ansor Tuban Kecam Demo di Kantor PBNU
“Berdasarkan ketentuan dan persyaratan serta mengacu pada AD/ART organisasi, serta mengingat tidak ada calon lain yang diusung oleh Ranting maupun PAC lain, maka H. Syafiq Syauqi, Lc kita tetapkan sebagai ketua kembali,” kata Khoirul Huda pimpinan sidang pleno pemilihan dari Pimpinan Wilayah (PW) GP Ansor Jatim yang diamini oleh semua peserta (16/4).
Menurut Saiful Aris ketua PAC Kecamatan Plumpang, Syafiq dipilih kembali berdasarkan keinginan dan harapan seluruh anggota GP Ansor seluruh Kabupaten Tuban. Terutama, untuk meningkatkan sumber daya manusia (SDM) salah satu badan otonom (Banom) Nahdlatul Ulama (NU) ini.
“Jangan lagi ada kader instan yang masuk dalam pengurus harian (PH). Ini organisasi pengkaderan, jangan ‘mencari kehidupan’ mengatasnamakan NU maupun Ansor,” katanya.
Baca Juga: GP Ansor Tuban Apresiasi Pemilu 2024 Berjalan Lancar dan Damai
Terpisah, ketua terpilih H. Syafiq Syauqi, meminta agar kader-kader di tingkat PAC hijrah ke level lebih tinggi. Seperti pengurus pimpinan anak cabang, agar segera berkiprah di tingkatan cabang.
"Kami harap anggota ansor juga dapat membantu proses pembangunan desa," pungkasnya. (wan/rev)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News