Warga Perumahan Asabri Karangsoko Keluhkan Layanan PDAM, Air Sering Mampet

Warga Perumahan Asabri Karangsoko Keluhkan Layanan PDAM, Air Sering Mampet Lingkungan RT 26 Perumahan Asabri Desa Karangsoko, Kecamatan/Kabupaten Trenggalek

TRENGGALEK, BANGSAONLINE.com - Warga perumahan Asabri RT 26 Desa Karangsoko Kecamatan/Kabupaten Trenggalek mengeluhkan pelayanan PDAM (Perusahaan Daerah Air Minum) Trenggalek. Pasalnya, akhir-akhir ini, tepatnya setelah lebaran, air yang biasa mereka konsumsi mapun untuk kebutuhan rumah tangga sering mampet alias tidak mengalir. 

"Sejak lebaran yang lalu sampai saat ini air dari PDAM itu sering mati. Nyala sekali kemudian mati lagi hingga satu hari penuh dan itu terjadi setiap hampir setiap," kata Murkam salah satu warga perumahan tersebut, Senin (22/8).

Air dari PDAM itu mengalir ke perumahan warga namun kucurannya sangat pelan. "Bila ingin mengisi satu bak mandi di dalam ruang kamar mandi dibutuhkan waktu sampai satu hari, terkadang bisa lebih dari satu hari," keluh Murkam.

Bahkan Murkam menceritakan ia pernah sampai harus kembali ke tempat kerja di malam hari hanya untuk mandi, karena saat pulang ke rumah tak ada air di kamar mandi. Ia bersama warga lainnya sempat mengeluhkan keadaan tersebut pada pihak PDAM via telepon. Namun nyatanya permasalahan tersebu belum ada solusi. 

Tidak cukup sampai di situ, para ibu-ibu rumah tangga dari perumahan tersebut juga pernah mendatangi kantor PDAM Trenggalek pada bulan Ramadhan lalu. "Namun lagi-lagi upaya yang mereka lakukan tak pernah menuai hasil," kata Murkam.

Murkam berharap pihak PDAM mendengar keluhan mereka dan segera mencarikan solusi. "Sebagai pelanggan air bersih dari PDAM, setiap bulan kami ini ya bayar iuran dan tak pernah terlambat. Tapi kenapa pelayanannya seperti ini. Kami mohon pada pihak PDAM Trenggalek agar air PDAM di lingkungan kami bisa mengalir secara normal itu saja permintaan kami," pungkasnya. (man/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO