Pemkab Pasuruan Bakal Promosikan Hutan Pinus Gendro

Pemkab Pasuruan Bakal Promosikan Hutan Pinus Gendro Bupati Pasuruan HM Irsyad Yusuf saat berada di hutan pinus.

PASURUAN, BANGSAONLINE.com - Pemerintah Daerah Kabupaten Pasuruan melalui Dinas Pariwisata berencana akan mempromosikan lokasi wisata alam hutan pinus di Desa Gendro Kecamatan Tutur Kabupaten Pasuruan sebagai satu paket perjalanan bagi wisatawan.

Hal ini disampaikan Bupati Pasuruan HM Irsyad Yusuf, yang sudah secara khusus melihat langsung keistimewaan hutan pinus ini.

Baca Juga: Mengintip Durian Lokal yang Terkenal di Pasar Pasrepan Kaki Gunung Bromo

Hal ini untuk mendukung visi-misinya yakni, pada tahun 2018 nanti pengembangan pariwisata terintegritas baik wisata alam maupun wisata buatan lain.

"Kesejukan dan keasrian alam di wilayah kecamatan Tutur menjadikan lokasi ini sangat potensial dijadikan jujukan wisatawan, kita ingin mengeksplor potensi yang ada," jelas Irsyad.

"Kawasan Bromo telah ditetapkan sebagai tujuan wisata di Indonesia. Oleh karenanya bagi wisatawan yang melalui Tutur Nongkojajar, tak ada salahnya untuk mampir ke tempat ini," pungkasya. (psr2/par/rev) 

Baca Juga: Bangun Sinergitas, Kapolres Pasuruan Tinjau Forum Komunikasi Pariwisata di Kecamatan Tosari

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Ngetrail Jelajah Alas Pinggan Pasuruan, Panen dan Cicipi Kopi Lereng Gunung Arjuno':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO