
BLITAR, BANGSAONLINE.com - Alumni SMPN 1 Kota Blitar lulusan 1987 akan merasakan kembali masa-masa indah sekolah. Setelah 30 tahun berpisah, 250 orang alumni akan bertemu kembali dalam reuni yang digelar di Graha Patria Kota Blitar, 29 Juni 2017 mendatang.
Reuni kali ini merupakan agenda kedua setelah 5 tahun lalu digelar acara yang sama. Semangat yang dibawa dalam reuni mendatang adalah memperkokoh semangat kekeluargaan antar alumnus.
"Para alumnus ini bukan hanya teman yang pernah bersama-sama belajar di sekolah yang sama. Lebih dari itu, kita ini adalah keluarga besar," ujar Ketua Panitia Reuni, Anis Kastubi Widodo.
Anis berharap, rasa kebersamaan dan jalinan kekeluargaan itu terus dipupuk oleh para alumnus. "Domisili para alumnus yang menyebar di berbagai daerah jangan menjadi penghalang untuk terus menguatkan kedekatan emosional sebagai sebuah keluarga besar," katanya.
Anis mengakui, selama ini kadangkala ada riak-riak kecil yang membuat hubungan antar alumnus sedikit terganggu. Hal ini lantaran heterogenitas alumnus, baik dari aspek ideologi, ekonomi maupun keyakinan. Melalui reuni mendatang, diharapkan perbedaan tersebut bukan menjadi penghalang, namun justru semakin menguatkan rasa kebersamaan.
Panitia akan mengemas reuni kali ini secara menarik dan fun. Alumnus dibawa dalam suasana masa SMP 30 tahun yang lalu, saat sifat kekanak-kanakan masih melekat dalam diri mereka.
"Kemasan reuni kali ini kami buat semenarik mungkin. Kita akan flashback ke masa remaja puluhan tahun lalu," ujarnya.
Ia berharap semua alumnus hadir dalam reuni kali ini. Apalagi momentum tersebut bersamaan dengan perayaan lebaran, saat yang baik untuk bersilaturahmi. (*)