SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Akibat diguyur hujan deras tadi malam, jalan Ngemplak, Kelurahan Made, tepatnya di sisi selatan jembatan mengalami ambrol, Jum'at (31/3). Hal ini diperparah dengan adanya genangan air setinggi mata kaki pria dewasa di sisi barat jembatan.
Ketua RW 5 Kelurahan Made, mengaku sudah mendapat laporan terkait ambrolnya jalan tersebut. "Dalan iki ambles wes suwi. Iki ngunu sebabe tahanan bahu jembatan gak kuat (Jalan ini sudah ambles sejak lama. Penyebabnya karena penahan bahu jembatan tidak kuat)," ujarnya.
Baca Juga: Pemkot Gerak Cepat Tangani Kerusakan Jalan Ngemplak di Sambikerep
Ia berharap agar Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya melalui dinas terkait segera memperbaiki jalan tersebut sehingga kerusakan tidak semakin parah. Ia khawatir amblesnya jelan tersebut juga berimbas pada jembatan sehingga ikut menjadi rusak.
Untuk sementara, kendaraan roda empat terpaksa dialihkan ke jalur lain untuk mencegah kerusakan semakin parah. Kendaraan roda empat atau lebih yang hendak menuju barat dialihkan melalui jalur perumahan Citraland sehingga harus memutar sejauh 10 Km. (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News