SIDOARJO, BANGSAONLINE.com - Kecalakaan terjadi di jembatan Mertek, Sidoarjo, Jumat (5/5) malam kemarin. Mobil pick up Mitsubishi L 300 nopol AG 8247 YH yang dikemudikan oleh Taufik Ismail (40) warga Desa Tasik Madu Kecamatan Watu Limo Trenggalek menabrak mobil tronton muat keramik nopol AG 4067 US yang dikemudikan oleh Asmana Aziz (36) warga desa Ploso Kandang, Kecamatan Kedung Waru, Tulungagung.
Akibat kecelakaan tersebut, dua penumpang mobil pick up L 300 yang bernama Anwar Sholikin (41) dan Asmadi (40), keduanya warga desa Simorejo RT 04 RW 02 Kecamatan Widang, Trenggalek, meninggal di lokasi kejadian. Sementara sang sopir pick up, Taufik Ismail, kritis dan dilarikan ke rumah sakit.
Baca Juga: Pengemudi Ojol Tewas Terlindas Truk di Simpang Tiga Pawindo Krian Sidoarjo
Peristiwa kecelakaan tersebut tepatnya terjadi di jembatan Mertek di sebelah barat flyover tol Surabaya Mojokerto (Sumo). Diduga pengemudi mobil L 300 mengantuk kemudian menabrak dari belakang tronton yang bermuatan keramik.
"Diduga pengemudi mobil pikup L 300 mengantuk, kemudian menabrak dari belakang mobil tronton muatan keramik di depannya yang berjalan-pelan," kata Aiptu Subandi, Kanit Lantas Polsekta Tarik, Sabtu (06/05).
Selain membuat dua penumpangnya meninggal dunia, kecelakaan itu juga membuat mobil pick up L 300 ringsek di bagian depan. Hal ini membuat petugas sempat mengalami kesulitan dalam mengevakuasi korban.
Baca Juga: Diduga Mengantuk, Sopir dan Kernet Truk Tewas Usai Tabrak Kendaraan di Tol Sidoarjo
"Dua korban meninggal kini sudah dilarikan ke RS Anwar Medika Balongbendo. Sementara pengemudi yang mengalami luka-luka dilarikan ke RS Citra Medika Tarik Sidoarjo," tambah Aiptu Subandi.
"Sopir pick up diduga mengantuk karena berdasarkan pemeriksaan tidak ada tanda-tanda pengereman di lokasi kejadian," pungkas Aiptu Subandi. (cat/rev)
Baca Juga: Nahas! Dua Pengendara Motor di Sidoarjo Tewas Usai Tertabrak Truk
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News