Motor Tabrak Pejalan Kaki di Balongbendo Sidoarjo, 2 Orang Dilarikan ke Rumah Sakit

Motor Tabrak Pejalan Kaki di Balongbendo Sidoarjo, 2 Orang Dilarikan ke Rumah Sakit Petugas ketika menunjukkan lokasi kecelakaan yang melibatkan pengendara motor dan pejalan kaki di Desa Watesari, Kecamatan Balongbendo, Sidoarjo.

SIDOARJO, BANGSAONLINE.com - Warga Desa Watesari, Kecamatan Balongbendo, digemparkan kecelakaan lalu lintas, Senin (26/1/2026). Peristiwa itu mengakibatkan 2 orang mengalami luka ringan dan harus dilarikan ke rumah sakit.

Korban pejalan kaki diketahui bernama Abd Wachid (74), warga Dusun Wates, Desa Watesari. Ia tertabrak sepeda motor Honda bernopol L 9990 AAE yang dikendarai Adib Dwi Maulana (23), warga Desa Watesari.

Berdasarkan informasi kepolisian, kecelakaan bermula ketika Abd Wachid menyeberang dari arah selatan ke utara. Saat berada di badan jalan, ia tertabrak motor yang melaju dari arah timur ke barat, tepatnya dari Desa Seketi menuju Desa Watesari.

Benturan membuat pejalan kaki terjatuh ke aspal, sementara pengendara motor juga terhempas. Warga sekitar segera memberikan pertolongan dan melaporkan kejadian ke polisi.

Saksi mata, Gogon (42), menyebut arus lalu lintas di jalan desa tersebut memang padat pada pagi hari.

“Kejadiannya cepat sekali. Korban yang jalan kaki mau nyebrang, motor dari arah timur kelihatannya agak kencang. Warga langsung bantu dan menghubungi polisi,” ucapnya.

Sementara itu, Kapolsek Balongbendo, Kompol Sugeng Sulistyono, membenarkan peristiwa di wilayah hukumnya.

“Benar, telah terjadi kecelakaan lalu lintas antara sepeda motor dengan pejalan kaki. Kedua korban mengalami luka ringan dan sudah dibawa ke RSU Anwar Medika Balongbendo untuk mendapatkan penanganan medis,” paparnya.

Dari hasil olah TKP sementara, polisi menduga kecelakaan dipicu kelalaian pengendara.

“Untuk sementara faktor yang mempengaruhi adalah faktor manusia, yakni kurang hati-hatinya pengendara. Faktor kendaraan, kondisi jalan, maupun cuaca tidak ditemukan adanya pengaruh,” kata Sugeng.

Petugas Unit Lantas Polsek Balongbendo langsung melakukan olah TKP, mengamankan barang bukti, serta meminta keterangan saksi. Polisi juga mengajukan permohonan visum luka terhadap para korban.

“Penanganan awal dilakukan oleh Unit Lantas Polsek Balongbendo, selanjutnya perkara dilimpahkan ke Unit Gakkum Polresta Sidoarjo untuk proses lebih lanjut,” ucap Sugeng. (cat/mar)