SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Bakal calon Wakil Gubernur Jawa Timur Abdullah Azwar Anas menemui pengurus PDI Perjuangan Jawa Timur untuk melaporkan hasil safari politiknya ke sejumlah daerah di kawasan Mataraman (Blitar, Ngawi, Tulungagung, Ponorogo, hingga Trenggalek). Keterangan itu disampaikan Ketua DPD PDI Perjuangan Jawa Timur, Kusnadi.
"Beliau sudah melaporkan hasil kunjungannya ke wilayah Mataraman. Sekaligus datang ke rumah, karena Anas kader PDI Perjuangan," ujar Kusnadi, Minggu (22/10).
Baca Juga: Direksi dan Karyawan Sekar Laut Sidoarjo Kompak Dukung Khofifah, Disebut Cagub Paling Ngayomi
Kusnadi membeberkan, Bupati Banyuwangi itu sudah datang ke kantor pada Jumat (20/10) malam untuk merancang kampanye inspiratif serta inovatif. Pihaknya membicarakan bagaimana kampanye yang inspiratif dan kreatif dengan tidak menjelek-jelekkan pihak lain.
Menurut dia, saat ini masyarakat tidak menginginkan kampanye yang mengarah ke fitnah dan tak santun, namun lebih ke kegiatan menarik sehingga menjadi perhatian orang banyak.
"Sekarang ada paradigma baru, trennya yaitu 'good news is good news', bukan lagi 'bad news is good news'. Karena itulah pentingnya didiskusikan untuk merancang kampanye inspiratif," tandas Wakil Ketua DPRD Jatim itu.
Baca Juga: Gus Miftah Beber Alasannya All Out Dukung Khofifah di Pigub Jatim 2024
Sementara itu, Anas mengaku informasi yang disampaikan akan dibentuk menyejukkan sehingga mudah dibaca dan dimengerti, bukan berita "sampah" yang justru akan ditinggalkan.
"Kita akan mengedepankan kampanye positif yang membangun dan inspiratif. Kita tidak akan main kampanye SARA apalagi fitnah," terang Anas yang mengaku sudah mengantongi KTA PDIP. (mdr)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News