SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Kantor Balai RW 4, Tambak Lumpang, Kelurahan Sukomanunggal nampak lebih cerah dan asri. Bukan tanpa sebab, hal itu dikarenakan adanya tanaman-tanaman yang mulai tumbuh subur di balai tersebut.
Danramil Tandes, Mayor Inf Suwadi mengatakan, jika penanaman yang dilakukan oleh dirinya bersama pihak kecamatan setempat, merupakan salah satu upaya guna mengurangi adanya polusi udara.
Baca Juga: Pimpin Sertijab Kasdim, Dandim Surabaya Utara: Segera Sesuaikan Diri dengan Lingkungan dan Satuan
“Penanaman pohon sudah menjadi program utama kami,” kata Suwadi, Jumat (10/1).
Selain memiliki kewajiban melakukan pembinaan wilayah, kata dia, TNI-AD, khususnya Koramil Tandes juga memiliki kewajiban untuk menjaga kelestarian alam dan lingkungan.
“Apalagi sekarang musim banjir. Mudah-mudahan, adanya pohon-pohon ini bisa menangkal terjadinya banjir,” harapnya. (dev/ian)
Baca Juga: Pastikan Harga Minyak Goreng Curah Stabil, Dandim 0830/Surabaya Utara Sidak Pasar
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News