Warga Sidoarjo Dihebohkan Munculnya Pocong dan Pasien Covid-19 di Jalanan dan Mall

Warga Sidoarjo Dihebohkan Munculnya Pocong dan Pasien Covid-19 di Jalanan dan Mall Para pocong dan pasien Covid-19 saat mengampanyekan protokol kesehatan di mall.

SIDOARJO, BANGSAONLINE.com - Warga dihebohkan dengan munculnya pocong, pasien Covid-19 di kursi roda yang didorong perawat lengkap berbaju hazmat dan berbagai tulisan tentang tsunami Covid-19 India yang dibawakan Polwan, Jumat (22/5/2021), malam di beberapa mall dan persimpangan jalan di .

Peristiwa tersebut merupakan aksi teatrikal pocong yang dilakukan Satlantas Polresta guna mengingatkan masyarakat agar tetap disiplin mematuhi , sebagai upaya mencegah penyebaran Covid-19.

Baca Juga: Jelang Ibadah Natal 2024, Polisi Gelar Patroli Obvit dan Cek Pengamanan Gereja di Sidoarjo

Lonjakan tinggi Covid-19 yang terjadi di India akibat abai akan , merupakan pelajaran berarti bagi masyarakat. “Sebab itu melalui aksi teatrikal pocong ini, kami mengedukasi masyarakat bahwa Covid-19 masih ada serta supaya menjauhi kerumunan dan mematuhi lainnya,” ujar Kasatlantas Polresta , Kompol Wikha Ardilestanto.

Ia juga menyebut, sosialisasi ini dipelopori oleh Kapolda Jatim Irjen. Pol. Nico Afinta yang memerintahkan semua polres jajaran melakukan sosialisasi ke masyarakat, bahwa wabah Covid-19 masih ada.

Baca Juga: NasDem Sidoarjo Salurkan 4.369 Beasiswa PIP Jalur Aspirasi

Apalagi selama lebaran lalu ada jutaan warga yang tetap melakukan perjalanan mudik meski sudah dilarang. Dan sebagai antisipasi penyebaran Covid-19, sosialisasi bakal terus digencarkan petugas. (cat/rev) 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Guru Positif Covid-19, PTM di SDN Kebonsari Kota Pasuruan Dihentikan':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO