BANGKALAN, BANGSAONLINE.com - KH. Kadir Rofii, Wakil Ketua DPC PKB Bangkalan, membuka Turnamen Bulutangkis PKB Cup di GOR Nusantara, Kamal, Bangkalan, Jumat (1/10/2021). Mengusung tema "Road To Win", turnamen ini berlangsung hingga 3 Oktober 2021.
Turnamen Bulutangkis PKB Cup diikuti 222 ata 111 pasangan ganda putra yang terbagi dalam tiga grup. Hadir dalam pembukaan PKB Cup, Ketua PBSI Bangkalan Racmat Basuki, Wakil Ketua DPRD Bangkalan Khotib Marzuki, Sekretaris DPC PKB Bangkalan Abd. Ropik, perwakilan Kepala Desa se-Kecamatan Kamal, Kelapa Desa Gili Anyar Maskur, serta para tokoh legandaris bulutangkis di Kecamatan Kamal, Bangkalan, Socah, dan Labang.
Baca Juga: 2 Hari Pencarian, Jasad Santri Hanyut di Blega Bangkalan Akhirnya Ditemukan
"Maaf, Ketua DPC PKB Bangkalan tidak bisa hadir, karena saat ini H. Syafiuddin sedang rapat dengar pendapat (RDP) dengan mitranya, mengingat H. Syafiuddin Anggota DPR RI Komisi V," kata KH. Abdul Kadir Rofii yang juga mantan Ketua KONi Bangkalan ini.
KH. Abdul Kadir menjelaskan, turnamen bulutangkis yang digelar PKB ini dalam rangka menggairahkan hobi para badminton lovers di Bangkalan, selain memberikan spirit bagi atlet dan kaum muda agar bangkit setelah absennya turnamen dampak dari pandemi.
Ia juga, mengapresiasi panitia dan masyarakat, atas sambutan yang luar biasa terhadap event Bulutangkis PKB Cup ini. Terbukti, pesertanya mencapai 222 peserta atau 111 pasangan.
Baca Juga: Banjir Rendam 2 Kecamatan di Bangkalan
Ketua PBSI Bangkalan, Rachmat Basuki, mengapresiasi DPC PKB Bangkalan yang telah turun gunung ikut memberikan semangat atlet bulutangkis Bangkalan. Di Bangkalan memang sudah lama tidak ada event turnamen bulutangkis sejak pandemi Covid-19.
"Event PKB Cup ini sangat memicu luar biasa. PKB luar biasa karena mau berpartisipasi untuk memberikan dorongan dan motivasi bagi masyarakat pecinta badminton di Bangkalan. Saya berharap PKB Cup ini bisa digelar se-Kabupaten Bangkalan, bahkan kalau bisa digelar se-Madura. Event ini akan berdampak sangat luar biasa terhadap atlet bulutangkis nantinya," ujarnya. (uzi/ns)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News